Review

BenQ EX2780Q

Halaman 3

Gaming Nikmat dengan Fitur HDR


HDR adalah salah satu fitur yang diberikan oleh berbagai game developer saat ini untuk meningkatkan kualitas grafis game besutannya. Fitur HDR memungkinkan engine dalam sebuah game mereproduksi sebuah jangkauan pencahayaan yang dinamis dan lebih besar dibanding tanpa menggunakannya. HDR juga mampu menghasilkan kontras yang lebih baik dan rentang warna dan kecerahan yang lebih akurat serta membuat warna yang dihasilkan lebih realistis.

Pada tahun 2020, sudah cukup banyak game yang mendukung fitur tersebut. Fitur HDR ini terbilang sudah semakin "wajib" dari tahun ke tahun bagi kamu yang memang beraktivitas memainkan game sehari-hari.

Untungnya, BenQ EX2780Q sudah memiliki fitur HDR tersebut. BenQ EX2780Q sendiri sudah mendukung HDR 400. BenQ juga memiliki fitur HDR tersendiri pada monitor gaming besutannya. Mereka sendiri menyebutnya HDRi yang berarti High Dynamic Range Intelligence. Perbedaan yang cukup signifikan pada HDRi ini adalah dari segi pengaturan warnanya. Kru KotGa pribadi sudah mencobanya dengan berbagai game seperti Final Fantasy VII Remake, Resident Evil 3, Horizon Zero Dawn, serta Assassin's Creed Odyssey .

Final Fantasy VII Remake adalah salah satu game yang menjadi sorotan di tahun 2020. Tidak hanya sekedar menghadirkan gameplay yang menarik, memainkan dari segi kualitas grafis yang ditawarkannya. Tentu saja, layaknya game kekinian, Final Fantasy VII Remake mendukung fitur HDR. Namun, ketika menggunakan HDR biasa, cahaya yang diperlihatkan tidak natural dan terkesan over saturated.

Hasilnya cukup berbeda ketika Kru KotGa menggunakan HDRi dari monitor BenQ EX2780Q. Over saturated yang sebelumnya muncul, sudah berkurang dan warna dihasilkan lebih realistis.

RE Engine, kru KotGa berani sebut bahwa engine besutan Capcom tersebut adalah engine yang paling optimal untuk perangkat gaming apapun. Meskipun terbilang enteng, kualitas grafis yang dihasilkan masih tetap yang terbaik saat ini. Resident Evil 3 memiliki adegan dengan nuansa gelap di dalamnya. Fitur HDR disini cukup membantu memperlihatkan berbagai objek menjadi lebih jelas. Sekali lagi, perbedaan yang paling signifikan dari sini adalah, HDRi menghasilkan kualitas warna terbaik serta pantulan cahaya dan kontras yang tidak berlebihan.

Baca ini juga :

» Review ROG x EVANGELION EVA-02
» Review Steam Deck OLED
» Review Cooler Master GM27-FFS
» ASUS Zenbook Pro 14 Duo OLED UX8402ZE
» Review ASUS Vivobook Pro 14 OLED M3400QA
Tidak bisa dipungkiri lagi bahwa Horizon Zero Dawn adalah salah satu game konsol dengan kualitas grafis yang memukau. Ya, semua itu berkat Decima Engine yang sangat optimal bersamaan dengan fitur HDR-emulated yang disematkan di dalam game. Fitur tersebut bukan sembarang fitur, karena fitur HDR-emulated yang ada di Horizon Zero Dawn akan sangat maksimal jika dibarengi dengan penggunaan monitor HDR compatible. Sebagai contoh, kamu bisa melihat di bawah ini, dimana Horizon Zero Dawn dijalankan hanya menggunakan HDR dari monitor, tanpa menyalakan fitur HDR di dalam game.

Kru KotGa akui, perbedaan warna sangat terlihat antara tanpa menggunakan HDR sama sekali dengan menggunakan HDR dari BenQ. Akurasi warna serta kontras yang dihasilkan menjadi lebih baik dibandingkan tanpa menggunakan HDR. Namun, apa jadinya jika fitur HDR-emulated di Horizon Zero Dawn dijalankan bersamaan dengan fitur HDR dari monitor BenQ? Berikut hasilnya.

Yap, kualitas grafis yang dihasilkan benar-benar jauh lebih baik. Akurasi warna, cahaya yang dihasilkan, serta kontras yang dimilikinya sangat sempurna. HDR-emulated di dalam game yang dikombinasikan dengan monitor HDR memang bukan isapan jempol belaka.

Assassin’s Creed Odyssey didominasi dengan scene gurun karena latar belakangnya yang berada di Mesir Kuno. Jujur saja, ketika memainkan game tersebut tanpa menggunakan fitur HDR, beberapa texture object, terutama karakter lebih terlihat lebih tidak natural dengan warna yang terlalu cerah jika dibandingkan menggunakan HDR. Objek seperti karakter jadi terlihat lebih natural. Namun sangat disayangkan juga, elemen seperti matahari membuatnya terlihat over saturated. Peran HDRi dari monitor BenQ EX2780Q cukup membantu untuk menetralkannya dan membuat warna yang dihasilkan menjadi lebih realistis.

Ketika monitor ini kru KotGa coba untuk memainkan game kompetitif PC seperti PUBG, monitor ini juga bisa diandalkan di samping fitur HDR yang dimilikinya. Karena kru KotGa menggunakan kartu grafis AMD, fitur FreeSync yang ada di BenQ EX2780Q benar-benar cukup membantu dalam mengurangi ghosting yang mengganggu. Apalagi, refresh rate 144Hz yang dimilikinya membuat game ini semakin smooth ketika dimainkan.

Disisi lain, ada juga fitur Black Equalizer yang juga sangat membantu. Fitur tersebut memungkinkan pengguna monitor ini bisa melihat di ruangan gelap, tanpa perlu meningkatkan brightness. Fitur ini sangat membantu di game kompetitif seperti PUBG atau CS:GO.

Kesimpulan Pengalaman Gaming ketika Menggunakan BenQ EX2780Q


Ada banyak perbedaan jelas yang bisa Kru KotGa rasakan dari pengalaman bermain game saat menggunakan BenQ EX2780Q dengan monitor biasa. Pertama adalah dari segi kualitas gambar yang terlihat jauh lebih tajam dan lebih enak dipandang. Kedalaman warna dengan HDR 400 yang dibantu dengan HDRi yang presisi serta presentasi visualnya yang mulus berkat refresh rate 144Hz membuat pengalaman bermain terasa sangat spesial.

Selain itu, refresh rate 144Hz yang dimilikinya benar-benar membantu mempresentasikan kualitas visual yang mulus. Kegunaan refresh rate tinggi tersebut mampu mengurangi screen tearing hingga ghosting yang cukup mengganggu ketika memainkan game. Semua kelebihan ini tentunya hanya Kru KotGa rasakan saat menggunakan BenQ EX2780Q.

Speaker Monitor yang Bukan Kaleng-Kaleng


Speaker dalam sebuah monitor? Kru KotGa selalu skeptis mengenai kehadiran sebuah speaker dalam monitor. Rata-rata memiliki kualitas yang tidak begitu baik, pasti ujung-ujungnya menggunakan speaker tambahan. Namun, speaker dalam BenQ EX2780Q benar-benar menepis persepsi kru KotGa. Yap, BenQ EX2780Q memiliki speaker 2.1 di dalamnya. Speaker tersebut adalah besutan brand audio Trevolo yang memang sudah di akuisisi oleh BenQ.

Tidak mengherankan memang, pada bagian belakang dan dagu monitor ini terlihat cukup menonjol. Pada bagian belakang monitor ini terdapat sebuah subwoofer serta speaker 2W dibagian depan. Menurut kru KotGa sudah mantap untuk ukuran sebuah "speaker monitor" jika dibandingkan dengan yang lain. Terdengar nyaring dan sedikit terdengar bassnya, namun tidak terlalu pecah. Baik digunakan untuk memainkan game casual atau menonton film, speaker di monitor ini cukup nyaman digunakan.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru



Most Popular Previews
Belum ada Preview