Review

ROG Phone 5

oleh: Billy Mariza

Display dan Performance Mode

REDAMKAN PANAS SNAPDRAGON 888 DENGAN SISTEM GAMECOOL 5, EFEKTIFKAH?




Sumber: ASUS ROG

Seperti yang sudah kita singgung sebelumnya, yang mana Snapdragon 888 dikabarkan masih belum stabil untuk digunakan sehingga menjadi masalah di beberapa smartphone yang sebelumnya sudah dirilis terlebih dahulu. Namun ROG Phone 5 menawarkan sistem GAMECOOL 5 yang digadang mampu menangani panas berlebih yang dihasilkan oleh Snapdragon 888 tersebut. Apakah benar?


Sumber: Dokumentasi KotakGame

GAMECOOL 5 merupakan sistem pendingin terbaru di ROG Phone 5 yang menggunakan struktur thermal terbaru untuk meredam panas dan berada ditengah-tengah baterai. Hal ini berguna untuk menjauhkan tangan gamer dari panas yang berlebih ketika sedang menggunakannya dalam bermain game.


Sumber: Dokumentasi KotakGame

Kamu juga disarankan untuk memiliki AeroActive Cooler 5 dimana kamu akan mendapatkan banyak kelebihan mulai dari X-Mode+, tombol tambahan yaitu Cooler Button pengganti AirTrigger, serta akan mendinginkan mesin yang terpusat lebih dari 10 derajat celcius.

Meskipun begitu, dengan GAMECOOL 5 mampu membuktikan bahwa mereka berhasil stabil ketika mencoba beragam game berat dengan berada di rata-rata 60 fps. Sehingga panas tersebut dijamin tidak akan mempengaruhi performa dari ROG Phone 5.

Baca ini juga :

» Review ROG Strix G16 (2024) G614 G614JVR
» Review ROG Strix SCAR 17 2023 G733
» Review ROG x EVANGELION EVA-02
» ASUS ROG G22CH G22CH-7K3114700WSO
» Game Kingdom Building yang Bikin Kamu Ketagihan Main Non-stop! Review Top Troops

HADIRKAN AMOLED BENING MENDUKUNG REFRESH RATE HINGGA 144HZ DARI SAMSUNG




Sumber: Dokumentasi KotakGame

ROG Phone 5 telah disematkan sebuah layar display AMOLED dari Samsung berukuran 6,78” yang telah mendukung refresh rate hingga 144Hz. Apalagi display ROG Phone 5 memiliki ultra low latency dengan sample 300Hz tentunya membuatmu lebih cepat responsif ketika bermain game terutama untuk kamu para penggemar game esports seperti PUBG Mobile, FreeFire, Mobile Legends, hingga Call of Duty Mobile.


Sumber: Dokumentasi KotakGame

Karena semakin besar touch sampling dimiliki oleh sebuah smartphone maka semakin cepat gamer memberikan responsif di dalam game. Apalagi display yang disajikan merupakan AMOLED dari Samsung yang luas sehingga memanjakan banget bagi kamu yang menyukai game dengan tampilan mewah seperti grafis seperti Genshin Impact dan berbagai game RPG lainnya.

Sayangnya, untuk saat ini belum ada game-game populer di Indonesia yang mendukung 144fps tersebut. Sejauh ini hanya PUBG Mobile dan itu hanya sampai di 90fps saja, selebihnya kamu harus bertahan di rata-rata 60 fps. Namun untuk ultra low latency tetap berefek ke game apapun termasuk bagi kamu yang menyukai game Rhythm.


Sumber: Dokumentasi KotakGame

Untuk settingan refresh ratenya bisa kamu atur sesuai kebutuhan di pengaturan, kamu bisa mengatur refresh rate 144Hz, 120Hz, 60Hz, atau Adaptive yang mana refresh rate akan menyesuaikan kebutuhan kamu dalam bermedia sosial ataupun bermain game.

X-MODE CUKUP? GAK! HADIR 4 MODE PERFORMANCE MENDUKUNG PENGALAMAN BERMAIN GAME KAMU!




Sumber: Dokumentasi KotakGame

Seperti ROG Phone pada umumnya, kamu akan diperkenalkan dengan X-Mode yang akan melepas batas kemampuan dari performa sangar dari hape dengan spesifikasi tinggi ini. Namun kali ini ROG Phone 5 tidak hanya memberikan X-Mode saja, namun 4 Mode sekaligus untuk kebutuhan gaming kamu. Yang pertama ada X-Mode yang memungkinkan kamu untuk meningkatkan performa, respon sentuhan hingga display yang tinggi dan dilengkapi dengan penggunaan baterai yang yang cukup tinggi.


Sumber: Dokumentasi KotakGame

Yang kedua ada Dynamic yang menurunkan sejumlah performa terutama bagian display yang berguna untuk penggunaan sehari-hari sehingga yang memang tidak membutuhkan banyak fitur di ROG Phone 5. Ketiga hadir Ultra durable yang akan meningkatkan daya tahan baterai lebih tinggi untuk penggunaan jangka panjang.

Keempat ada Advanced yang berguna untuk penggunaan kamu dalam berbagai performa baik dalam untuk bermedia sosial dan gaming. Tentunya ini akan fleksibel tergantung kamu dalam menggunakan ROG Phone 5 sehari-hari.

Namun hadir juga tentunya X-Mode+ yang hanya bisa kamu akses jika kamu memiliki Aero Active Cooler 5. Ini akan meningkatkan performa lebih tinggi dari ROG Phone 5 sedikit lebih tinggi dibandingkan X-Mode biasa.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru



Most Popular Previews
Belum ada Preview