Release Date10 February 2023
ESRB RatingTeen
GenreAction RPG
Publisher
Portkey Games

Developer
Avalanche Software

Console
KOTAK GAME RATING
90
PLAYER RATING
90
BERI RATING
Review

Hogwarts Legacy

Halaman 2

Penuh Dengan Sihir! Mekanik Gameplay Yang Seru Dan Banyak Kegiatan!


Untuk mekanik gameplay-nya sendiri tidak cukup sulit. Memang cukup banyak spell yang bisa kita pelajari disini, tetapi hanya 4 spell yang bisa kita masukkan ke shortcut untuk digunakan saat bertarung. Beruntungnya, kita bisa mengganti spell kita sewaktu-waktu dengan shortcut yang bisa kita pelajari dengan Talent Point, dan cara ganti spellnya pun tidak terlalu ribet jadi ini harusnya tidak menjadi halangan untuk kamu yang ingin berpetualang sambil menggunakan spell yang sesuai dengan teka-teki atau musuh. Nah, di Hogwarts Legacy juga ada teka-teki yang unik dan tidak terlalu sulit untuk diselesaikan loh.


Tidak hanya menyerang, kita juga bisa menggunakan sihir bertahan seperti Protego untuk melindungi kita dari serangan lawan. Pada saat kita mau diserang, akan muncul indikator yang dimana kita harus menggunakan Protego di waktu yang pas untuk menahan sekaligus mengcounter serangan lawan. Tapi, tidak semua serangan dapat kita tahan, dan ini bisa diketahui melalui indikator-nya yang berwarna merah. Ketika muncul indikator berwarna merah, kita bisa menghindar agar tidak terkena serangannya.


Kita bisa menggunakan potion dari hasil meracik atau membeli, bisa mengeluarkan tumbuhan agresif juga untuk membantu kita bertarung, sangat seru untuk bertanding dengan penyihir lainnya atau melawan musuh-musuh yang pastinya kamu sudah kenal, seperti troll dan goblin. Kita juga bisa menggunakan berbagai armor disini dimana armor yang kita gunakan akan berpengaruh pada penampilan kita (dan biasanya penampilan dengan armor yang cukup bagus ini membuat karakter kita terlihat cukup aneh).

Beberapa Wajah Dan Lokasi dari Harry Potter Yang Tidak Asing


Mengingat dunia Hogwarts Legacy memiliki dunia yang sama dengan Harry Potter, tentunya kita akan menemukan beberapa hal yang memang sudah tidak asing lagi bila kita pernah mengikuti film Harry Potter. seperti contohnya Nearly Headless Nick si hantu penghuni Hogwarts, Professor Phineas Nigellus Black yang merupakan leluhurnya Sirius Black sang bapak baptisnya Harry Potter, Hogsmeade, dan mungkin ini sedikit mirip atau bukan, tapi ada juga rumah yang nampak seperti rumah Hagrid.



Kesimpulan


Hogwarts Legacy merupakan game yang telah dinantikan oleh para penggemar Harry Potter, dimana kali ini kita memiliki kebebasan untuk membuat karakter kita sendiri hingga memilih Asrama, dimana kru KotGa sendiri disini memilih Slytherin sebagai asramanya. Tidak hanya itu, Hogwarts Legacy juga merupakan game Open-World yang membuat kita bisa mengelilingi dunia sihir yang sangat indah ini.


Untuk gameplay-nya sendiri kita bisa bilang kalau ini sangat seru, menyerang dan bertahan menggunakan sihir, mempelajari berbagai macam sihir yang bisa membuat petualangan kamu lebih mudah, hingga teka-teki yang tidak terlalu sulit dan cukup seru untuk diselesaikan. Dunia-nya sendiri terlihat ramai dengan pepohonan, monster, dan tempat berkumpulnya NPC dimana ada pedagang, NPC untuk mengambil quest, dan banyak macam lainnya. Kalau kru KotGa sendiri sih terkadang suka salah fokus ketika mengerjakan main quest, malah tidak sadar menjalankan side quest dan memang kita bisa mendapatkan berbagai hadiah dari quest tersebut, seperti armor.


Buat kamu yang memang suka banget sama main game terlepas dari kamu mengetahui Harry Potter atau tidak, ini game wajib kamu mainkan karena game ini memang seru banget sama pemandangannya indah. Bertarung dengan sihir ditambah dengan Hogwarts, sekolah penuh dengan sihir dimana berbagai hal unik seperti lukisan yang bergerak, hantu bergentayangan, cermin berbicara, hingga banyak lainnya ada disini!

Kesimpulan Review: Hogwarts Legacy

95KotakGame.com RATING
  • (+) KELEBIHAN
  • Pertarungan Magic Yang Sangat Epic
  • Mendukung Ray Tracing
  • Dunia Yang Luas dan Indah
  • Kustomisasi Karakter dan Kebebasan Untuk Memilih Asrama
  • (-) KEKURANGAN
  • Terkadang Masih Ada Bug Seperti Tembus Pintu Tanpa Dibuka dan Stuck di Beberapa Tempat

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru



Most Popular Previews
Belum ada Preview