25-02-21
Persona 5 Strikers menghadirkan mekanisme gameplay yang lebih unik dari versi orisinalnya. Dikembangkan oleh Omega Force, divisi dari Koei Tecmo dan Atlus, game ini rilis pada 23 Februari 2020 untuk platform PS4, PS5, Switch, dan PC via Steam. Persona 5 Strikers mengusung konsep action JRPG dengan sistem combat bergaya hack and slash. Kali ini, KotGa mendapatkan kesempatan untuk mencicipi game ini sekaligus mengulasnya secara lengkap. Yuk, simak ulasannya berikut ini!