NEWS

Canva sampai Roblox Down Siang Ini, Apa Penyebabnya?

Muhammad Ferdiansyah   |   10 jam yang lalu


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Gangguan besar-besaran yang terjadi pada berbagai situs dan layanan online pada 20 Oktober 2025. Banyak situs dan layanan online di seluruh dunia sulit atau bahkan tidak dapat diakses pada siang ini.

Beberapa layanan dilaporkan mengalami gangguan akses, yakni:

- Platform sosial: Snapchat, Signal, Ring
- Layanan gaming: Fortnite, Roblox, Clash of Clans, Epic Games Store
- Aplikasi produktivitas dan edukasi: Canva, Duolingo, Zoom, Smartsheet
- Produk Amazon: Prime Video, Alexa, Amazon.com
- Layanan keuangan dan streaming: Coinbase, Crunchyroll, Robinhood, Venmo
- Situs berita dan hiburan: The New York Times, IMDb, Wordle

Banyak netizen baik dari dalam maupun luar negeri mengeluhkan adanya gangguan ini di media sosial. Mereka tidak dapat menyelesaikan pekerjaan mereka, menggunakan chatbot AI, hingga bermain game online.

Setelah diselidiki, gangguan layanan tersebut disebabkan oleh masalah teknis pada Amazon Web Services (AWS).

Baca ini juga :

» PlayStation Network Down Selama 24 Jam, Gamer Tak Bisa Akses Game Online dan Game Digital
» Ternyata Password yang Digunakan Untuk Akses Server PDN Adalah "Admin#1234"!
» Server PDN Kominfo Down Sebabkan Gangguan Layanan Imigrasi, Diduga Karena Serangan Ransomware?
» Masuk Pasar AI dan Gaming! Zyrex Luncurkan Maveric AI dan Gaming Series
» CEO Platform Streaming Rumble Tawarkan bantuan Pada Palworld yang Kesulitan Dengan Lonjakan Pemain

Karena Amazon Web Services Down

Beberapa sumber mengonfirmasi bahwa gangguan tersebut disebabkan oleh platform Amazon Web Service (AWS) yang mengalami gangguan.

Gangguan pada sistem AWS paling parah dilaporkan terjadi di wilayah Pantai Timur Amerika Serikat, termasuk New York, Philadelphia, dan Washington DC.

Dashboard AWS pertama kali melaporkan masalah yang memengaruhi Wilayah US-EAST-1 pada pukul 3:11 pagi waktu setempat.

“Kami sedang aktif menangani masalah ini dan berusaha untuk memitigasi dampaknya serta memahami penyebab dasarnya. Kami akan memberikan pembaruan dalam 45 menit, atau lebih cepat jika kami memiliki informasi tambahan untuk dibagikan,” kata Amazon dalam pembaruan yang diterbitkan pada pukul 3:51 pagi waktu setempat.

AWS mengonfirmasi adanya peningkatan tingkat kesalahan dan latensi pada sejumlah layanan inti seperti DynamoDB dan Elastic Compute Cloud (EC2), yang berdampak luas pada aplikasi dan situs yang bergantung pada infrastruktur AWS.

Hingga artikel ini ditulis, beberapa layanan mulai kembali pulih, namun beberapa layanan lain seperti Canva masih tidak dapat diakses kembali.



Selain berita utama di atas, KotakGame juga punya video menarik yang bisa kamu tonton di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru