NEWS

Bossque Juara MDL S8, Baim Wong: Siapa Bilang Saya Iseng - Iseng Aja Buat Tim Esports?

Bagas Prawira   |   Senin, 30 Oct 2023


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Tim milik Baim Wong, Bossque berhasil meraih juara dalam Mobile Legends: Bang Bang Development League (MDL) Indonesia Season 8 setelah mengalahkan tim RRQ Sena di grand final dengan skor 4-2 dalam serangkaian pertandingan best of 7 series. Keberhasilan ini menjadi pencapaian bersejarah dalam dunia MLBB Esports Indonesia, di mana Bossque menjadi tim pertama dari open conference yang berhasil mendominasi panggung MDL Indonesia.



Melalui Instagram Pribadinya, Baim Wong memberikan komentarnya atas kemenangan timnya:
"Siapa bilang saya iseng- iseng aja buat tim e sports? Mana pernah saya buat sesuatu tapi enggak ada visi yang saya tuju. Juara MDL nih bos! Lawannya tim Favorit saya RRQ. Mereka jg bagus bgt Tapi Keberuntungan lagi di pihak kita!," Tulis Baim Wong



Dominasi Bossque sudah terasa sejak Regular Season. Bossque juga menjadi tim yang meraih MDL Season 8 Awards terbanyak dengan memborong 7 penghargaan di antaranya 1st team gold lane, 1st team roamer, best coach, rising star, rookie of the season, dan juga mvp final. Selamat Bossque!

Baca ini juga :

» Berikan Dukungan ke RRQ Hoshi, Coach Yeb: Tetap Semangat RRQ, Season Belum Selesai!
» Makin Mengkeren! Yu Zhong Akan Dapatkan Revamp Tampilan di Patch Mendatang!
» Gibran Tidak Ingin Membatasi Kreativitas Anak Muda Yang Ingin menjadi Atlet Esports
» MrBeast Berusia 26 Tahun Hari Ini dan Memberikan 26 Tesla, Termasuk Cybertruck!
» PARAVOX GOLD RUSH TOURNAMENT Janjikan Total Hadiah 10 Miliar Rupiah



Selain berita utama di atas, KOTAKGAME juga punya video menarik yang bisa kamu tonton di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru