NEWS

The Journey Season 2 Akan Kembali Hadir Pada FIFA 18

Taufik Hidayat   |   Jumat, 03 Feb 2017


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Fitur The Journey di FIFA 17 merupakan sebuah gebrakan EA untuk mengalahkan pesaingnya, pada mode The Journey ini gamer akan merasakan menjadi seorang pemain bola sesungguhnya, gamer akan memainkan sosok karakter bernama Alex Hunter yang masih muda yang tengah meniti karir untuk menjadi seorang pemain bola profesional.

Petinggi EA Andrew Wilson dan Black Jorgensen bangga bahwa FIFA 17 sangat laku keras di pasaran dibanding pesaingnya sejak diluncurkan pada akhir September tahun lalu dan telah menjadi salah satu game konsol terlaris tahun lalu, dan yang paling membanggakan lagi game FIFA 17 telah menjadi game FIFA terlaris sepanjang sepak terjangnya.

Baca ini juga :

» Para Player Boikot Game Apex Legends Karena Kecewa EA Udah Layoff 670 Karyawan!
» Dev Apex Legends, Respawn Dikabarkan Terkena Efek PHK Imbas dari Layoff EA
» Marcus Lehto, Direktur Game Battlefield Mengundurkan Diri Dari EA. Keluar Baik-baik atau Ada Drama?
» [RUMOR] Ramai di Twitter, FIFA Bakal Gandeng 2K Buat Bikin Game Football Lagi Setelah Pisah Dengan EA
» Pemain EA FC24 Ciptakan Ulang Pertandingan Newcastle Utd vs Manchester City

Selain itu mereka juga bahwa akan kembali membawa fitur The Journey Season 2 dengan tambahan karakter baru dan cerita yang baru. Para tim sedang bekerja keras untuk mengembangkan fitur-fitur inovatif baru agar para penggemar tetap setia permain FIFA.

FIFA 17 dikembangkan menggunakan engine andalan DICE yakni Frostbite Engine yang tentunya sudah diterapkan pada beberapa game baru EA seperti Battlefield 1 dan Star Wars Battlefront. Kalian para gamer dapat merasakan kualitas grafis dari Frostbite engine yang memukau hanya pada FIFA 17 versi PlayStation 4, Xbox One, dan juga PC

Untuk detail lebih mengenai FIFA 18 pihak EA belum mengumumkan lebih lanjut, namun satu hal yang pasti, fitur The Journey akan dilanjutkan ke Season 2 dan akan ada banyak fitur baru yang akan diberikan oleh EA pada FIFA 18 mendatang.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru