NEWS

Live Action Boku Dake Ga Inai Machi Tayang Desember di Netflix

Culdesacc   |   Selasa, 31 Oct 2017


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Setelah beberapa bulan lalu diumumkan akan mendapat adaptasi live action dari Netflix, manga thriller supranatural karya Kei Sanbe, Boku Dake ga Inai Machi (ERASED) ini akhirnya mengeluarkan visual terbaru dari versi live action tersebut.

Boku Dake ga Inai Machi berkisah tentang Satoru Fujinuma, seorang pemuda dengan kekuatan yang dapat memindahkan ia ke masa lalu untuk bertahan hidup dari sesuatu yang dapat membunuhnya. Satoru menggunakan kekuatannya untuk melawan seorang pembunuh berantai yang hampir membunuh banyak kerabatnya.

Baca ini juga :

» Perdana Menteri Jepang Soroti Kontroversi Assassin's Creed Shadows, Picu Vandalisme Situs Budaya
» Jasa Rental PS5 di Jepang Full Booking Gara-Gara Monster Hunter Wilds
» Karena Standar yang Ketat, Assassin's Creed Shadows Terkena Sensor di Jepang
» Umur Hanyalah Angka! Viral di Jepang Maid Cafe Dengan Konsep Pelayan Lansia
» [TGS 2024] TGS 2024 Umumkan Detail Tempat Virtual Ke-4, “Tokyo Game Show Digital World 2024”

Film live action ini akan ditayangkan bersamaan pada Netflix untuk 190 negara, dimulai dari tanggal 15 Desember mendatang. Sang karakter utama, Satoru Fujinuma akan diperankan oleh Yuuki Furukawa. Sedangkan Satoru di masa lalu akan diperankan oleh Reo Uchikawa.

Shooting dari film ini diambil langsung di Kota Tomakomai di Hokkaido, yang merupakan setting asli dari manga tersebut. Berbeda dari animenya, dikatakan versi live action ini akan persis dengan versi manga dengan mengambil adegan epilog dari manganya.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru