NEWS

[REVISIT] Silent Hill 4: The Room, Game Horror Psikologis yang Tidak Lepas Dari Sensasi Mencekam

Fadhil Baladraf   |   Jumat, 23 Mar 2018


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Kebanyakan gamer veteran mungkin mengenal Silent Hill sebagai franchise game survival horror berlatar di sebuah kota kecil berbukit sunyi yang memang khas dengan seri originalnya. Setelah menawarkan beberapa seri yang hadir dengan konsep jalan cerita dan pendekatan tema horror berbeda, banyak fans mulai memberikan kritik kalau franchise ini sudah mulai keluar dari jalur konteks utamanya. Tapi jika seandainya mereka mau menyempatkan waktu beberapa jam untuk memainkan salah satu seri terbarunya, maka sudah dipastikan penilaian mereka pasti akan berubah drastis.

Salah satu seri terbaru yang Kru KotGa bahas disini adalah Silent Hill 4: The Room (cukup lawas sebenarnya). Resmi dirilis untuk PlayStation 2 pada tahun 2004 lalu, Silent Hill 4: The Room adalah game survival horror yang memberikan pengalaman psikologis paling mencekam bahkan hingga saat ini. Kesan horror yang ditawarkan mungkin tidak segila Fatal Frame, tapi setidaknya pemain bisa merasakan pengalaman bermain yang tidak mengintimidasi dan menawarkan pengalaman horror yang tetap mencekam untuk dinikmati.

Baca ini juga :

» Beneran Worth-It! 7 Keseruan Eiyuden Chronicle yang Bikin Fans Suikoden Berlinang Air Mata
» Larissa Rochefort akan Cosplay Jadi Eve pada Peluncuran Stellar Blade di Indonesia! Kuota Terbatas
» Deep Rock Galactic: Special Edition Package untuk PlayStation®5 Tersedia di Asia Sekarang!
» Bos PlayStation Jim Ryan Ungkap Jika PS2 Telah Terjual 160 Juta Unit di Seluruh Dunia
» Akhirnya Ikut Rilis di PC! Ini dia Spesifikasi PC Minimal Biar Bisa Mainin Horizon Forbidden West

Masih tetap setia dengan akar horror klasik, game ini dibangun dengan jalan cerita yang mengandung unsur kedewasaan dominan, kompleks, dan penuh dengan misteri dibalik latar belakang setiap makhluk halus yang ditemui. Disini pemain berperan sebagai Henry, seorang pemuda biasa yang menemui dirinya terjebak di dalam apartemen miliknya. Setelah beberapa hari terperangkap di apartemennya yang berubah menjadi semacam penjara gaib, dia akhirnya menemukan lubang besar yang terhubung dengan dimensi misterius dan penuh ancaman mematikan.

Mekanisme gameplay yang ditawarkan sebenarnya cukup sama dengan seri Resident Evil klasik, dimana kamu melanjutkan progress dengan melewati beberapa area dan koridor yang dipenuhi puzzle, tantangan boss, dan tambahan akses ke area baru. Perbedaan terbesarnya disini adalah dari kontrol yang lebih halus dan responsif saat melakukan eksplorasi dan pertarungan. Dengan ini, kamu tidak perlu merasa frustasi saat menemui karakter yang dikendalikan terasa kaku dan memiliki respon lambat. Satu lagi hal paling menarik yang ditawarkan game ini adalah variasi makhluk halusnya. Beberapa diantaranya mulai dari musuh lemah seperti Sniffer Dogs, Wall Man, Hantu, Toadstool sampai dengan yang mengintimidasi seperti Twin Victims, Patient, dan Bottom.

Dilihat dari sudut pandang manapun apalagi bagi kamu yang sudah memainkan game ini, Silent Hill 4: The Room adalah sebuah mahakarya klasik yang masih dikenang sebagai salah satu game horror psikologis terbaik hingga saat ini. Menawarkan atmosfer mencekam, jalan cerita dalam dan penuh misteri, hingga beragam makhluk halus yang siap membuat jantung berdegup kencang. Tidak ada lagi contoh pengalaman horror yang lebih baik untuk diminta, dan semua ini masih ditawarkan oleh game yang sudah berusia lebih dari satu dekade. Respect!

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru