NEWS

Rules of Survival Tentukan Jadwal Maintenance Hari Ini, Siap Hadirkan Banyak Konten Terbaru

Fadhil Baladraf   |   Selasa, 24 Apr 2018


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Setelah memulai debutnya di perangkat mobile dan kemudian PC, Rules of Survival sudah berkembang menjadi salah satu game Battle Royale yang cukup populer dan diminati oleh gamer tanah air. Untuk memastikan pengalaman bermain yang terjaga, pihak developer sudah melakukan beberapa upaya maintenance dan merilis serangkaian update konten baru. Walaupun untuk saat ini, memberantas cheater termasuk fokus utama yang pihak developer berusaha selesaikan.

Tidak perlu menunggu waktu lama untuk menunggu kejutan baru, karena hari ini Rules of Survival akan melakukan maintenance selama dua jam (mulai dari pukul 14:00 - 16:00). Selain memperbaiki berbagai macam permasalahan bug yang masih muncul di update sebelumnya, maintenance ini juga akan menghadirkan konten baru mulai dari Commander Mode, fitur Training Manual, serta fitur dimana pemain bisa memainkan lebih banyak misi dengan sistem antrian yang lebih disempurnakan. Detail lengkapnya bisa kamu lihat dibawah ini.

Baca ini juga :

» RRQ Hoshi dan EVOS Glory Masih di Papan Bawah, Ko Jo: Kalau Playoffs Tanpa Dua Tim ini Rasanya Hambar!
» Beneran Worth-It! 7 Keseruan Eiyuden Chronicle yang Bikin Fans Suikoden Berlinang Air Mata
» Sah! Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Resmi Jadi Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Indonesia
» Tak Sampai Satu Musim, Dlar Diumumkan Cabut dari Burmese Ghouls!
» Seal: WHAT the FUN - Lebih dari Sekedar Game Party Royale Biasa!


1. Fitur Baru

  • Commander Mode. Player dapat bermain sebagai komandan tim pada GOLD Mode dengan membayar sejumlah gold ataupun dengan menggunakan entry pass. Komandan Tim tidak akan ikut berperang secara langsung melainkan bertugas untuk memberikan informasi kepada tim seputar medan perang, lokasi dan pergerakan musuh dari atas helikopter. Komandan tim juga dapat menandai air drop yang berisi gold dan diamond ketika ada pemberitahuan di dalam game. Untuk saat ini, mode commander hanya dapat dimainkan pada Gold Mode
  • Menambahkan fitur Training Manual. Training Manuals akan berbeda beda pada setiap seasonnya, dan hanya dapat digunakan pada season yang sedang berjalan,sehingga tidak dapat digunakan pada season setelahnya
  • Player dapat menjalankan 2 misi setiap harinya dengan maksimal 3 misi yang diantrikan. Jika misi yang diantrikan sudah mencapai 3, player tidak dapat menerima misi baru lagi. Dengan menyelesaikan misi tersebut, player akan mendapatkan training points yang dapat digunakan untuk menaikkan level karakter. Setiap naik level, player akan menerima hadiah. Player juga dapat membeli spesial perk untuk membantu dalam menaikkan level karakter.
  • Training manuals berisi claimable special pack yang berisi shards yang dapat kamu gunakan untuk mendapatkan pakaian eksklusif maupun sticker.

2. Pengalaman Basic

  • Kini karakter akan menarik kembali senjatanya apabila berdekatan dengan tembok.
  • Mengoptimalkan pergerakan dan performa karakter pada mode third person.
  • Mengoptimalkan pergerakan ketika mengganti senjata.
  • Tab tampilan/Looks akan mengelompokkan Pakaian berdasarkan Gender yang sedang digunakan.
  • Status Ready anggota tim akan dibatalkan apabila salah satu anggota tim keluar dari party.
  • Friend ranking sekarang menunjukkan semua teman

3. Antarmuka

  • Mengoptimalkan interface untuk pemilihan server, lobby, settlement, shortcut untuk menginvite teman, dan juga top up.

4. Perbaikan Bug

  • Perbaikan bug dimana karakter terpeleset ketika mengambil item

Rules of Survival sendiri tersedia untuk perangkat mobile dan bisa langsung diunduh lewat Google Play Store dan App Store. Sementara untuk versi PC bisa kamu unduh melalui website resminya DI SINI.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru