NEWS

Setelah 27 Tahun, Game SimCity yang Belum Pernah Dirilis Ini Akhirnya Bisa Dimainkan

Fadhil Baladraf   |   Minggu, 30 Dec 2018


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Belum lama ini The Video Game History Foundation telah membagikan sebuah penemuan menarik yang tidak terduga akan datang di tahun 2018 ini. Lewat topik terbaru yang belum lama ini dipublikasikan, mereka telah menemukan versi NES dari game SimCity klasik yang pada tahun 1991 lalu pernah dipromosikan di sebuah ajang pameran teknologi. Sejak saat itu, game tersebut tidak lagi diketahui nasibnya.

Melalui postingan terbaru dari CEO The Video Game History Foundation, Frank Cifaldi, nasib dari game yang hilang ini akhirnya telah terungkap. Jadi berdasarkan dari penjelasan yang ada, diketahui kalau Will Wright yang merupakan desainer SimCity berencana untuk merilis game ini di NES dan SNES. Sayangnya prototype untuk versi NES tidak terelisasi dan memaksa timnya untuk merilis SimCity di SNES.

Baca ini juga :

» Rumor Terbaru Nintendo Swich 2 Bakal Rilis Tahun Ini! Akan Ada Versi Oled Juga!
» Beneran Worth-It! 7 Keseruan Eiyuden Chronicle yang Bikin Fans Suikoden Berlinang Air Mata
» Film Sonic the Hedgehog 3 Dipastikan Banyak Mengambil Inspirasi dari Game Sonic Adventure 2
» Fans Kembangkan Pretendo Untuk Main Online 3DS Dan Wii U
» Nintendo Absen di Gamescom 2024, Apakah Lagi Persiapan Rilis Switch 2 di Tahun 2025?

Walaupun tidak dirilis ke publik, eksistensi gamenya masih terjaga di tangan para kolektor konsol serta game klasik. Salah satunya adalah toko game yang ada di Seattle, dimana Cifaldi dan timnya berhasil menemukan prototype SimCity NES yang ternyata dijual di toko tersebut. Setelah mempersiapkan dokumentasi berupa artikel dan video, akhirnya The Video Game History Foundation merilis SimCity NES ini di internet.

Jika kamu penasaran untuk mencobanya, game ini bisa kamu unduh secara gratis DI SINI. Halaman publikasi Internet Archive juga membuka donasi untuk menghidupi para karyawan mereka dalam menyediakan file langka seperti ini, jadi jangan sungkan jika kamu bersedia memberikan donasi.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru