NEWS

Main PUBG Mobile Kehabisan Baterai, Pria Ini Menusuk Adik Iparnya Karena Lama Mengambilkan Charger

Billy Mariza   |   Selasa, 19 Feb 2019


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
PUBG Mobile merupakan salah satu game smartphone populer saat ini, setelah baru-baru ini memiliki 5 juta orang lebih membeli Royale Pass Season 5 merupakan pencapaian tertinggi bagi PUBG Mobile sendiri. Namun dibalik itu, terkadang tidak semua pemain dapat berperilaku positif, banyak hal-hal eksternal yang akhirnya membuat PUBG Mobile sendiri sedikit tercoreng.

Setelah baru-baru ini seorang pemain PUBG Mobile di Malaysia meninggalkan istrinya yang sedang hamil dan anaknya demi bermain PUBG Mobile, kali ini berita datang dari India. Seorang Pria yang sedang kehabisan baterai karena bermain PUBG Mobile, bertanya kepada saudara laki-laki tunangannya dimana charger, namun ia tidak cepat untuk mengambil charger tersebut.

Baca ini juga :

» Hapus Aplikasi Ini Di Hape Kamu! Ini Daftar Aplikasi VPN Android Yang Berbahaya!
» Kabar Gembira! Galaxy AI Sekarang Masuk Ke Galaxy Tab S9 Di Indonesia!
» Ramaikan Pasar Global, Vivo Merilis Vivo V30 Lite 4G Untuk Rusia dan Kamboja.
» ASUS Republic of Gamers Siap Luncurkan ROG Phone 8 Series Pada 20 Maret 2024
» Player Mobile Legends Banyak Yang Melakukan Top Up Untuk Kepuasan Bermain!

Karena hal tersebut ia marah lalu mengambil pisau untuk menyerang calon iparnya tersebut dan berakhir dengan terluka parah dan saat ini sedang dirawat di rumah sakit. Insiden ini terjadi pada 7 Februari namun kasus percobaan pembunuhan dilakukan pada 14 Februari di kantor polisi Kolshewadi di distrik Thane, Maharashtra.

PUBG Mobile akhir-akhir ini mendapat respon negatif setelah banyak kasus-kasus yang dilatar belakangi bermain PUBG Mobile. Namun sepenuhnya bukanlah kesalahan dari game tersebut, sejatinya sebagai pemain harus bisa mengendalikan diri untuk mengontrol emosi serta diri dalam bermain sehingga tidak merugikan diri sendiri dan orang lain.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru