Sebagian fans Keanu Reeves saat ini pasti lebih mengenal sosoknya lewat seri film John Wick yang sudah memasuki chapter ketiga dan terus memperlihatkan kualitas kelas atas. Namun jika kamu tumbuh bersama film di era 2000-an dulu, maka kamu pasti sudah tidak asing lagi dengan film Constantine. Ditayangkan pada tahun 2005 lalu, Constantine adalah film supernatural yang membawa kisah seorang detektif gaib bernama John Constantine yang diperankan oleh Reeves. Filmnya sendiri tidak mendapatkan review yang benar-benar positif, tapi setidaknya film ini telah meninggalkan kesan yang paling berarti bagi sosok Reeves dan para fansnya.
Hal ini secara langsung diungkapkan olehnya pada acara variety show The Big Ticket beberapa waktu lalu, dimana Reeves pada saat itu diwawancarai soal berbagai proyek yang tengah difokuskannya. Saat ditanya mengenai peran atau film apa yang ingin dia rasakan lagi, tanpa ragu Reeves mengaku kalau dia selalu ingin kembali berperan sebagai John Constantine.
Baca ini juga :
» Kairi Diserbu 20 Ribu Komentar Gara-Gara Taunting di MPL ID S15, Padahal Cuma Terbawa Hype!
» RRQ Umumkan Roster Teamfight Tactics untuk EWC 2025: Penuh Bintang Eropa!
» Lineage2M Rilis 20 Mei 2025 di Indonesia, Pre-Register Sekarang dan Dapatkan Hadiah Menarik!
» Udil Mobile Legends Buka Suara Soal Tuduhan Skandal: Tempuh Jalur Hukum, Tampilkan Hasil Tes Narkoba Negatif
» Nintendo Switch 2 Didaftarkan di DJKI, Apakah Ini Tanda Akan Rilis Resmi di Indonesia?
Dia kemudian menjelaskan kalau dunia dalam Constantine adalah sesuatu yang sangat dia sukai, termasuk juga karakteristik John Constantine yang sangat menarik. Bisa berperan sebagai karakter tersebut dan berperan dalam filmnya adalah pengalaman yang ingin dia rasakan lagi.
Dengan semakin maraknya film superhero yang berfokus pada kisah origin dari tiap individu populer (seperti Joker dari DC contohnya), mungkin ini adalah saat yang tepat untuk kembali mengembangkan film terbaru Constantine. Antusiasme Keanu Reeves seridaknya adalah modal awal sekaligus terbesar yang pastinya sulit untuk diabaikan begitu saja.
(KotakGame)
Recommended by Kotakgame