NEWS

Lintas Generasi, Final Fantasy VII Remake Juga Akan Dirilis di PS5!

Fadhil Baladraf   |   Selasa, 18 Jun 2019


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Final Fantasy VII Remake memang termasuk game current gen yang masih akan dirilis untuk PlayStation 4, namun sudah bisa dipastikan kalau beberapa game kelanjutannya akan dirilis di konsol generasi penerus. Untuk membuat pondasi yang nantinya bisa kembali dimanfaatkan dalam proses pengembangan, Square Enix sebenarnya sudah menjadikan Final Fantasy VII Remake sebagai game yang menyentuh kualitas next-gen.

Bukti jelasnya bisa dilihat jelas dari kualitas grafis dari sesi gameplay yang berbaur mulus dengan cutscene, efek partikel yang sangat berat dan mendetail, hingga setting dunia yang terealisasi dengan sempurna dan imersif. Untuk semakin memaksimalkan potensi dari game pertamanya, Square Enix ternyata sudah mendesain game ini untuk mendukung konsol PlayStation generasi selanjutnya (PlayStation 5).

Baca ini juga :

» Rugi 2,2 Triliun Rupiah, Square Enix Batalkan Beberapa Proyek Game dan Lakukan Tinjauan Strategi Pengembangan
» Stellar Blade Menjadi Game Khusus PS5 Dengan User Score Metacritic Tertinggi
» Game Mobile RPG NiER Reincarnation Resmi Tutup dan Dimatikan Secara Global
» Pemain Claim Ghost of Tsushima Malah Jadi “Rusak” Setelah Dapatkan Update Terbaru
» Petisi Untuk "Bebaskan" Stellar Blade Sudah Mencapai 50.000

Konfirmasi ini datang dari Yosuke Matsuda yang merupakan CEO Square Enix, dimana dalam sesi wawancara terbarunya dengan Game Informer, dia mengatakan kalau Final Fantasy VII Remake sudah dikembangkan khusus untuk mendukung dua generasi konsol. Jadi bagi pemain yang masih mempertahankan PlayStaion 4 sebagai konsol utama, mereka masih bisa menikmati gamenya dengan kualitas solid. Namun bagi mereka yang ingin mendongkrak potensi grafis dan performa yang lebih tinggi lagi, maka PlayStation 5 yang kemungkinan akan dirilis akhir tahun depan bisa dijadikan opsi baru.

Final Fantasy VII Remake akan dirilis pada tanggal 3 Maret tahun 2020, eksklusif untuk PlayStation 4. Untuk sementara masih belum ada kepastian apakah game ini akan bertahan sebagai judul eksklusif atau nantinya juga akan dirilis di PC.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru