NEWS

Bigetron Alpha Datangkan Roster Baru di Tengah Musim MPL ID Season 6, Siapa Sebenarnya BTR Matt?

Bimo Mahardika   |   Kamis, 20 Aug 2020


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Melalui postingan instagram akun official mereka, Bigetron Esports mengumumkan satu orang player baru yang akan bermain untuk Bigetron Alpha di turnamen Mobile Legends MPL Indonesia Season 6. Adalah Matt yang nantinya akan mengisi posisi offlane.

Baca ini juga :

» MPL SG Season 9 Alami Pemotongan Prizepool Drastis, Hanya 40.000 SGD
» Baloyskie "Merusak" Dominasi BTR dan ONIC di MPL ID S15!
» Kairi Diserbu 20 Ribu Komentar Gara-Gara Taunting di MPL ID S15, Padahal Cuma Terbawa Hype!
» Udil Mobile Legends Buka Suara Soal Tuduhan Skandal: Tempuh Jalur Hukum, Tampilkan Hasil Tes Narkoba Negatif
» Mencegah Krisis ONIC Berlanjut, Coach Yeb Kembali Terjun ke MPL ID S15

Namun, siapakah sebenarnya BTR Matt? Dan mengapa dirinya bisa menjadi roster MPL ditengah berjalannya turnamen tersebut? Pemilik nama asli Matthew Geraldo ini merupakan salah satu pemain yang berada di jajaran top global season 17 ini, dirinya berada di peringkat ke-10. Matt dikatakan sebagai top global asli pada leaderboard season ini karena ke-9 akun yang tepat berada di atasnya merupakan akun agen jasa joki Mobile Legends.


Sumber: Mobile Legends: Bang Bang

Setelah resmi diumumkan, pertanyaan mengenai mengapa Matt bisa langsung membela Bigetron Alpha di ajang MPL pun kini banyak dilontarkan. Pasalnya, sejauh ini yang diketahui publik hanyalah roster yang berasal dari MDL yang dapat main di MPL dan sebaliknya.


Sumber: Instagram @bigetronesports

Dikutip dari One Esports yang melakukan wawancara langsung kepada Public Relation Moonton, Azwin Nugraha. Pihak Moonton tersebut menjelaskan alasannya, “Tipe movement pemain itu free agent dan dibolehkan. Selama pemain ini tidak berada dalam sebuah klub, diperbolehkan masuk di tengah musim”, Ujarnya.

Kini, Bigetron Alpha memiliki 4 pemain dengan posisi offlane yaitu Bravo, Rippo, Taka, dan Matt. Siapakah nantinya yang akan menjadi pemain inti untuk mengisi posisi offlane tersebut? Kita lihat saja.

Sumber: oneesports

*

Selain berita utama pada artikel ini, Kru KotGa juga punya pembahasan menarik yang bisa kamu tonton pada video di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru