NEWS

Rilis Bentar Lagi, Inilah Spesifikasi HP & PC yang Dibutuhkan Untuk Main Genshin Impact!

Taufik Hidayat   |   Senin, 31 Aug 2020


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Masih mempertahankan genre action dan trope anime sebagai fokus utama, Genshin Impact adalah proyek game terbaru dari Mihoyo (developer dibalik Honkai Impact 3rd) yang menawarkan elemen Action RPG dan open-world. Secara kasar konsep gamenya memang cukup serupa dengan The Legend of Zelda: Breath of the Wild, namun Genshin Impact berhasil menawarkan beragam elemen berbeda dan unik yang membuatnya punya identitas unik sendiri.

miHoYo resmi mengumumkan Genshin Impact akan dirilis pada 28 September untuk Android, iOS, dan juga PC serta PlayStation 4. Untuk mobile dan PC, tentu saja kamu membutuhkan spesifikasi yang memadai. Berikut spesifikasi yang dibutuhkan.

  • Android: Snapdragon 865/855plus/855/845 atau Kirin 990/980 processor.
  • iOS: iPhone 8 Plus, iPhone X, iPhone XR, iPhone XS Max, iPhone XS, iPad Pro 3, iPad Pro 11 Inch, iPad Air 3, iPad Mini 5, iPhone 11, iPhone 11 pro, iPhone 11 pro max, iPhone SE (A13, 2nd Gen)
  • PC (Windows): Intel Core i5/8G RAM/NvidiaGTX950 atau diatasnya

Baca ini juga :

» Kagendra Raih Gelar Juara FFNS 2025 Fall Secara Dramatis, Siap Wakili Indonesia ke FFWS SEA
» Garena Umumkan HAIKYU!! FLY HIGH Rilis Global Mulai 31 Juli 2025 di iOS dan Android
» Sipher Odyssey Resmi Diluncurkan di Mobile, Hadirkan Kode Hadiah Eksklusif untuk Pemain Baru
» Dua Dunia Bertemu: Intip Kolaborasi Epik Honkai: Star Rail x Fate/stay night Bersama Nasu Kinoko dan Shaoji
» HoYoverse Umumkan Akan Hadir di Gamescom 2025

Setelah melihat gameplaynya, pasti sebagian dari kamu tidak asing dengan keseluruhan konsep gamenya yang ternyata memang sangat mirip dengan The Legend of Zelda: Breath of the Wild. Baik itu dari desain dunia, musuh dan basenya, mekanisme memanjat hingga tampilan UI memang terlihat identik. Meskipun demikian, Genshin Impact masih memperlihatkan kualitas yang mengagumkan dan memiliki keunikan tersendiri.

(KotakGame)

Selain berita utama pada artikel ini, Kru KotGa juga punya pembahasan menarik yang bisa kamu tonton pada video di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru