NEWS

Ikuti Jejak TSM dan Cloud9, Immortals Esports Juga Bentuk Divisi Wild Rift!

Junior Cesaerea   |   Selasa, 03 Aug 2021


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Walaupun belum resmi rilis sepenuhnya. League of Legends Wild Rift sudah membuat banyak tim-tim besar berminat dan membuat divisi dari Wild Rift tersebut. Biasanya tim-tim besar yang membuat divisi Wild Rift mempunyai divisi League of Legends PC. Hal itu dibenarkan dengan TSM dan Cloud9 yang merupakan anggota dari LCS (League Championship Series).


Tidak mau kalah dari kedua tim tersebut, salah satu tim terkuat lainnya yakni Immortals juga ikut meramaikan skena kompetitif Wild Rift di North America dengan membuat divisi Wild Rift. Immortals sendiri mengumumkan mereka akan membuka divisi Wild Rift dengan mengumumkan salah satu pemainnya yakni Hoon yang merupakan mantan midlaner dari tim Goons.

Baca ini juga :

» Cari Bakat HoK Indonesia, Team RRQ Umumkan Open Recruitment untuk Divisi Tersebut!
» Terlalu Kuat, ONIC Rise Juarai Pokemon Unite WCS Indonesia Qualifier 2024!
» Madrid Menang Comeback di UCL, Branz: Hal Itu Bikin Mood Gua Semakin Naik di Derby Klasik!
» Foto Bareng Pak AP, Duet Coach Juara Dunia di RRQ Hoshi Untuk MPL ID Season 14 is Real?
» Era Telah Berakhir, Bigetron Resmi Lepas Divisi MLBB Ladies-nya, Bigetron Era!

Tim Immortals sendiri nantinya akan bertarung di ajang Summoner Series 2021. Summoners Series sendiri menjadi turnamen resmi Wild Rift pertama dari Riot Games untuk region North America. Summoners Series North America sendiri akan diikuti oleh delapan tim yang akan diseleksi dari kualifikasi-kualifikasi yang diselenggarakan.

(KotakGame)

Jangan lupa juga untuk ikuti Giveaway dari KotakGame. Cek video dibawah ini ya:

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru