NEWS

Jangan Sampai Salah! User PC Kini Dapat Cek Kompatibilitas Game Untuk Steam Deck!

Billy Mariza   |   Rabu, 23 Feb 2022


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Waktu perilisan yang semakin dekat membuat gamer PC semakin semangat melihat performa dari konsol handheld dari Valve, yaitu Steam Deck. Beberapa pihak seperti reviewer tech dan developer pun telah mencoba langsung Steam Deck dan mayoritas mendapat respon positif. Namun, tak sedikit juga yang masih ragu untuk membeli Steam Deck karena kemungkinan game - game yang tak dapat dimainkan.

Supaya tak kebingungan, tentunya Valve telah mencoba banyak game dalam konsol handheld mereka. Kini, Valve lewat laman Steam akhirnya memberikan kompatibilitas game yang dapat dan tidak dapat dimainkan dalam Steam Deck. Kompatibilitas game - game dalam Steam Deck terbagi menjadi 3 jenis, yaitu Verified, Playable, dan Unsupported. Game - game yang belum di-tes termasuk dalam bagian Untested.


Sumber: Steam

Baca ini juga :

» Diduga Melanggar Aturan, Steam Kini di-Banned di Vietnam!
» ASUS Ungkap Beberapa Detail Tentang ROG Ally X, Console Handheld Baru Upgrade Dari Seri Lama!
» ASUS Bakal Umumin ROG Ally Terbaru! Beneran Baru Atau Cuma Sekedar Refresh?
» Gamers Win! Helldivers 2 Steam Kini Tidak Diwajibkan Lagi Untuk Connect Akun PSN!!
» Steam Perbolehkan Gamer Untuk Refund Helldivers 2 Tanpa Ada Minimal Playtime

Untuk mengecek, kalian hanya perlu melakukan login dengan akun Steam dalam lamannya , yang bakal langsung memperlihatkan game - game dari Library kalian yang dapat maupun tak dapat dimainkan di Steam Deck. Jika ada judul game yang tak tampil di ketiga jenis tersebut, maka bisa berarti game itu belum di test oleh Valve.


Sumber: Steam

Steam Deck akan diluncurkan pada 25 Februari mendatang. Belum ada informasi perihal kapan konsol tersebut akan masuk ke Indonesia.

Sumber: Gamerant

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru