NEWS

Terungkap, Ini Dia Harga 3 Tier untuk Layanan PlayStation Plus Terbaru!

Christa   |   Minggu, 24 Apr 2022


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Pada akhir Maret lalu, PlayStation telah mengumumkan secara resmi mengenai tier paket berlangganan PlayStation Plus. Di antaranya mencakup PlayStation Plus Essential, PlayStation Plus Ekstra, dan PlayStation Plus Deluxe. Sebelumnya perusahaan juga membagikan keuntungan atau manfaat dari setiap tingkatan. Kini, mereka resmi mengungkapkan harga masing-masing tier.

Baca ini juga :

» DreadOut Remastered Collection Tuju PS5 dan Switch
» Ada EA Sports FC 24! PlayStation Umumkan List Game Gratis PS Plus Bulan Mei 2024!
» Stellar Blade Menjadi Game Khusus PS5 Dengan User Score Metacritic Tertinggi
» Pemain Claim Ghost of Tsushima Malah Jadi “Rusak” Setelah Dapatkan Update Terbaru
» Petisi Untuk "Bebaskan" Stellar Blade Sudah Mencapai 50.000

Apabila Kotakers tertarik untuk berlangganan tier PlayStation Plus, bisa menyimak harga masing-masing tingkatan di bawah ini bersamaan dengan manfaat yang diperolehnya:

1. PLAYSTATION PLUS ESSENTIAL

Keuntungan:
- Memberikan manfaat yang sama seperti member PS Plus saat ini seperti dua game bulanan yang dapat diunduh, diskon eksklusif, penyimpanan cloud untuk game yang disimpan, hingga akses multiplayer online.

Harga: Rp89.000 per bulan, Rp229.000 per 3 bulan, Rp559.000 per tahun.

2. PLAYSTATION PLUS EXTRA

Keuntungan:
- Memberikan semua benefit dari tier Essential.
- Menambahkan katalog hingga 400 game PS4 dan PS5 yang dapat dinikmati, mencakup judul blockbuster dari PlayStation Studios dan partner pihak ketiga. Game di tier Extra dapat diunduh untuk dimainkan.

Harga: Rp135.000 per bulan, Rp379.000 per 3 bulan, Rp935.000 per tahun.

3) PLAYSTATION PLUS DELUXE (Select Markets)

Keuntungan:
- Sama dengan keuntungan yang diperoleh dari Essential dan Extra.
- Memiliki akses ke judul game-game orisinal klasik dari PS1, PS2, hingga PSP. Game ini nantinya dapat diunduh dan dimainkan, bersamaan dengan uji coba game dalam waktu terbatas.

Harga: Rp155.000 per bulan, Rp435.000 per 3 bulan, Rp1.075.000 per tahun


Selain berita utama pada artikel ini, Kru KotGa juga punya pembahasan menarik yang bisa kamu tonton pada video di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru