Feature

Inilah 7 Karakter Anime Terdingin!

oleh: Culdesacc

Halaman 3

Toshiro Hitsugaya (Bleach)

Hitsugaya merupakan ketua dari Divisi 10 yang masih berwujud anak-anak, namun memiliki kemampuan pertarungan yang tinggi. Bankai milik Hitsugaya, Daiguren Hyorinmaru dapat membekukan sekelilingnya dan membuat Hitsugaya memiliki kemampuan untuk terbang dengan sayap es yang diciptakan oleh Zanpakuto miliknya.

. Baca ini juga :

» Awas Maksiat! 7 Game Mobile Yang Gak Boleh Kalian Mainin Sebelum Buka Puasa Edisi 2022!
» Nyesel Kalau Gak Nonton! Ini Dia 7 Rekomendasi Anime Baru Yang Akan Rilis di 2022
» Sembari Menunggu Arcane Season 2, Ini Dia Deretan Anime Yang Harus Kamu Tonton Kalau Kamu Suka Arcan
» Mau Jadi Tanjidor? Ini Dia Deretan Game Adaptasi Anime Yang Gak Akan Ngecewain!
» Udah Pernah Maenin Belom? Ini Dia 7 Rekomendasi Game JRPG Yang Keren Dan Asik Di Steam!
Esdeath (Akame ga Kill!)

Esdeath merupakan seorang cewek cantik yang memiliki obsesi besar terhadap sang karakter utama, Tatsumi. Tak hanya dikenal dengan kecantikan fisiknya, statusnya sebagai jenderal di Empire juga patut diperhitungkan. Esdeath memiliki Teigu yang sangat kuat bernama Demon's Extract, dimana dengan kemampuan tersebut ia mampu memanipulasi es tanpa setetes air sedikitpun.

Horo Horo/Usui Horokeu (Shaman King)

Usui Horokeu atau yang biasa dikenal dengan nama panggilannya, Horo Horo adalah bagian dari Suku Ainu dan putra dari Usui Lycan. Horo Horo pertama kali muncul di Shaman Fight, menghadapi Yoh Asakura di pertarungan pertamanya. Ia bersenjatakan papan es yang dirasuki oleh roh Koropokkuru bernama Kororo. Over Soul miliknya berevolusi setiap pertarungannya, mulai dari OS Kororo-Snowboard, Kororo-Ikupasuy, dan yang paling akhir, Nipopo Tekunpe.

Nah itu dia 7 karakter terdingin versi kru KotGa. Bagaimana menurut Kotakers? Ada nggak karakter dengan elemen es lain yang menurut Kotakers lebih pantas? Komentar langsung dibawah, ya!

(KotakGame)
Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru