Feature

Alasan Kenapa Ada Wong Sangat Diagungkan oleh Fans Resident Evil

Siapa yang tidak kenal dengan Resident Evil? Memulai debutnya sebagai salah satu franchise survival horror klasik, Resident Evil telah berhasil melahirkan banyak mahakarya yang mendapat pengakuan sebagai game horror terbaik di pasaran. Kesan horrornya tidak berfokus pada sosok makhluk halus, melainkan wabah virus yang merubah banyak penduduk menjadi zombie dan melahirkan lebih banyak makhluk mutasi lainnya. Mekanisme gameplay yang ditawarkannya sudah mengalami banyak perubahan mulai dari sudut pandang fixed, third person, hingga akhirnya berubah menjadi first person seperti yang ada di Resident Evil 7.

Franchise ini juga sangat populer di Indonesia, dimana hampir semua gamer veteran yang memainkan konsol PlayStation pasti sudah mengetahui Resident Evil. Daya tarik terkuat tidak hanya ditawarkan dari kesan horror dan jalan cerita yang dibangun dengan solid, tapi beberapa karakter utama yang mengisi beberapa seri gamenya juga berhasil mencuri hati dari sekian banyak fans. Salah satunya adalah Ada Wong, yang memang dikenal sebagai salah satu karakter wanita terbaik dan paling menawan di franchise tersebut.

Berbeda dari karakter wanita lain seperti Jill Valentine atau Claire Refield, Ada Wong bisa dibilang satu tingkat lebih populer dan selalu menjadi karakter yang diagungkan. Apakah memang dari penampilannya yang menawan atau karena faktor lain yang bisa membuatnya sangat populer? Artikel special kali ini akan mengulas lebih lengkap mengenai hal tersebut, jadi daripada penasaran, yuk! simak rangkumannya di bawah ini.


Pembawaan karakter yang unik dan penuh misteri

Memulai debutnya pertama kali di Resident Evil 2, Ada Wong sudah menarik banyak perhatian pemain lewat pembawaan karakternya yang tegas, handal, dan terlihat menawan. Berprofesi sebagai mata-mata yang bekerja untuk "The Organization," Ada ditugaskan untuk mencuri sample Golgotha. Dia harus menyamar sebagai FBI untuk mendapatkan kepercayaan Leon dan membantunya dalam menyelesaikan misi, namun pada akhirnya identitas Ada terbongkar dan dia berpisah dengan Leon akibat kecelakaan yang terjadi di Laboratorium Umbrella. Walaupun dianggap mati akibat kejadian tersebut, Ada nyatanya masih hidup dan terus muncul di beberapa seri Resident Evil selanjutnya. Bonus skenario berjudul "At Death's Door" di Resident Evil: The Umbrella Chronicles juga menceritakan kisah perjuangannya hingga bisa selamat dari kota Raccoon.

Sama seperti latar belakangnya yang penuh rahasia, pembawaan karakter Ada juga sulit diprediksi dan misterius. Memiliki bakat yang handal dalam medan pertempuran sekaligus sebagai mata-mata, sebenarnya apa motif yang dimiliki Ada? Apakah dia memang senang terlibat dalam beberapa konflik yang melibatkan penyebaran virus Umbrella? Atau karena ada tujuan lain yang masih berusaha dikejarnya hingga dia harus menjadi mata-mata Neo-Umbrella sekaligus karakter antagonis di Resident Evil 6? yang jelas Ada Wong adalah sosok anti hero yang tidak lepas dari banyak kejutan.

Baca ini juga :

» ACTION RPG Open World Terbaru Capcom, Bisa Panjat Monster, AI Canggih, dan Dunianya Luas!
» Siap Bawa Ketakutan Baru! Ini Game-game Horor Terbaru yang Wajib Kamu Mainkan di PS5
» Ini Dia Ciri Khas yang Wajib Ada di Game Resident Evil Berikutnya!
» Misterius dan Mencekam! Nyobain Demo Resident Evil Village di PlayStation 5
» Ternyata Beda Banget! Inilah 5 Perubahan Baru yang Ada di Lost Saga Remastered!

Desain karakternya yang ikonik

Tidak berbeda jauh dengan Leon yang dikenal luas berkat rambut poni lemparnya, Ada Wong juga memiliki keseluruhan desain karakter yang ikonik. Rambut hitam pendek, baju serba merah serta paras menawan layaknya gadis keterunan Cina sudah berhasil memberikan impresi yang sangat kuat. Untuk mempertahankan daya tarik tersebut, pihak Capcom tidak melakukan banyak perubahan desain di beberapa seri Resident Evil dan adaptasi film lainnya yang masih melibatkannya. Bicara soal desain karakter, mantan producer Shinji Mikami sempat mengatakan kalau desain Ada mengambil inspirasi dari karakter utama film Nikita (La Femme Nikita). Karakter tersebut kebetulan memiliki rambut pendek serta keseluruhan desain kostum yang cukup mirip dengan Ada, hanya pembawaan sifatnya saja yang berbeda jauh.


Perannya sebagai "love interest" Leon

Mungkin sebagian fans sudah tahu kalau Ada dulunya sempat memiliki pacar bernama John, namun kedekatan Ada dengan Leon yang mulai bersemi di Resident Evil 2 menjadi kisah cinta baru yang sulit dihiraukan. Hampir setiap kali Leon muncul di game terbaru atau adaptasi film, Ada pasti akan selalu muncul dan interaksi antara keduanya semakin menguatkan hubungan mereka. Puncaknya bisa kamu lihat di Resident Evil 6, dimana setelah mengetahui latar belakang Ada yang bekerja untuk Neo-Umbrella dan bertanggungjawab atas hilangnya nyawa banyak orang, Leon masih menaruh kepercayaan besar dan terus berusaha melindungina. Walaupun banyak fans sempat memasangkan Leon dengan karakter wanita lainnya seperti Claire Redfield atau Helena Harper, namun ikatan yang dibuatnya dengan Ada terbukti jauh lebih kuat.

Nah, itulah sedikit rangkuman dari alasan kenapa banyak fans Resident Evil sangat mengagungkan Ada Wong. Tidak peduli mengenai masa lalu atau motif yang masih disembunyikannya, Ada telah memberikan peran terbaiknya dan akan selalu dikenang sebagai salah satu karakter terbaik di Resident Evil.

(KotakGame)

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru