NEWS

Benarkah Manga One Piece Sudah Memasuki Babak Akhir? Lalu Bagimana Akhir Kisah Perjalanan Luffy?

Taufik Hidayat   |   Senin, 16 Jan 2017


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Kotakers yang sekaligus penggemar manga One Piece pasti sudah tahu dong bahwa Pada manga-nya kini One Piece telah sampai pada cerita Whole Cake Island akan segera selesai dan lanjut ke Wano Country dan Reverie Council. Oda juga mengungkapkan bahwa nanti di tahun 2017 ini akan ada banyak kejutan besar.

Namun kejutan apasih yang akan diberikan Oda untuk para penggemar One Piece diseluruh dunia? Seperti yang kalian ketahui bahwa tahun depan One Piece akan merayakan ulang tahun nya yang ke-30. Kalian para penggemar pasti telah mengantisipasi bagimana akhir perjalanan Luffy dan teman-teman nya.

Dengan pernyataan Oda yang menyatakan bahwa progres manga nya sudah rampung 65 persen. Secara matematik tersisa 35 persen yang berarti masih ada sekitar 300 chapter lagi yang akan dibuat olehnya. Pernyataan tersebut diperkuat setelah salah satu editor One Piece, Sugura Sugita, telah mengungkapkan status manga tersebut.

Baca ini juga :

» Agen Twilight dan Thorn Princess Terjun ke dalam Aksi Battle Royale! Siapa yang Mampu Bertahan?
» Pertama Kalinya! eFootball™ Jalin Kolaborasi dengan Anime
» Guest Star AFAID 2024 Diumumkan! Cosplayer Hakken dan Penyanyi NANO Kembali Tampil di Indonesia
» Eiichiro Oda Ambil Libur Panjang, Manga One Piece Libur Selama Tiga Minggu Setelah Chapter 1111 Rilis!
» Real Nakama! Player Bikin Base Marineford Dari Anime One Piece di Game Palworld!

Sugita mengungkapkan "Oda bilang kepada saya kalau bagian pertama kisah itu, pada bagian sebelum lompatan waktu, itu sudah berjalan separuhnya sekitar 60 volume, jadi saya rasa manga ini sudah berjalan 70% sampai dengan 80%,"

Dengan pernyataan tersebut, muncul lah berbagai spekulasi bagaimana akhir perjalanan Luffy dan teman-teman nya. Banyak penggemar yang berspekulasi, salah satunya adalah akan terjadi pertarungan hebat antara Luffy vs Coby di akhir kisah manga ini. Potensi perang Marineford 2 juga akan meletus sering para karakternya yang akan saling berseteru satu sama lain merebutkan One Piece yang selama ini dicari. Namun semua itu hanya sebatas spekulasi ya kotakers. Lalu bagaimana nih pendapat para kotakers tentang akhir kisah dari manga One Piece nantinya?

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru