NEWS

Sebelum Rilis, Inilah Trailer Terbaru Tales of Berseria!

Taufik Hidayat   |   Selasa, 24 Jan 2017


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Beberapa hari sebelum rilis bulan ini, Bandai Namco telah merilis sebuah trailer terbaru Tales of Berseria, pada trailer tersebut terlihat beberapa karakter yang muncul pada anime nya akan hadir pada game tersebut.

Sebelumnya, Bandai Namco telah merilis demo untuk game nya Tales of Berseria. Seperti yang diumumkan sebelumnya demo ini tersedia untuk PlayStation 4 via PlayStation Store dan PC via Steam, demo ini juga tersedia untuk diluar Jepang.

Baca ini juga :

» Autoplay Dalam Aplikasi, Video April Mop Discord Kalahkan Jumlah View Trailer GTA VI Hanya Dalam Setengah Hari
» Hyundai Bikin Ulang Trailer GTA VI dengan Judul “Grand Test Auto XXIV”
» SAND LAND AKAN DIRILIS 25 APRIL DI PLAYSTATION b5, PLAYSTATION 4, XBOX SERIES X|S, 26 APRIL DI STEAM
» Terniat! Youtuber Sekaligus Fans GTA Bikin Ulang Trailer GTA VI Pakai Game Minecraft!
» Keren! Youtuber Bikin Ulang Trailer GTA VI pakai game GTA V.

Bandai Namco telah mengungkapkan lebih detail Tales of Berseria versi PC, termasuk spesifikasi minimum dan recommended untuk memainkan game ini, dan juga proteksi DRM yang digunakan game ini untuk melindungi nya dari para pembajak. Dengan adanya demo tentu akan berguna terutama bagi pengguna PC apakah PC kalian sanggup atau tidak menjalankan game ini sebelum membelinya. Untuk informasi tambahan, Tales of Berseria versi PC mendukung FPS hingga 60.

Alur cerita dari Tales of Berseria ini sendiri berlatarkan lokasi pada Midgand Sacred Kingdom, merupakan wilayah dengan kekuatan besar yang terdapat diantara beberapa benua. Dialam wilayah tersebut terdapat kerajaan dengan temperatur cuaca ekstrim yang berbeda antara wilayah utara dan selatan. Perubahan cuaca tersebut juga mempengaruhi budaya, struktur bangunan, dan cara hidup dari tergantung wilayah.

Tales of Berseria akan dirilis untuk perangkat PlayStation 4 wilayah barat pada tanggal 24 Januari 2017 di wilayah Amerika Utara sedangkan untuk wilayah Eropa pada tanggal 26 Januari 2017. Sementara untuk perangkat PC akan dirilis secara global pada 26 Januari 2017.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru