NEWS

The Elder Scrolls V: Skyrim Akan Hadirkan Elemen Gameplay Terbaru Layaknya Game Survival

Fadhil Baladraf   |   Kamis, 28 Sep 2017


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Seri Elder Scrolls memang memiliki sejarah dalam industri game RPG barat yang cukup sukses dari tahun ke tahun. Dengan rilis seri kelimanya yang berjudul The Elder Scrolls V: Skyrim, popularitas dari franchise ini menjadi jauh lebih populer sekarang. Bahkan walaupun sudah dirilis sejak tahun 2011 lalu, Skyrim masih menghadirkan konten baru dari komunitas modding dan Bethesda.

Dalam update terbaru yang diumumkan kemarin, Skyrim nantinya akan mengusung sistem gameplay yang lebih sulit lewat mode Survival. Disini kamu harus memperhatikan kesehatan sekaligus keadaan lingkungan dengan teliti. Karena jika kamu teledor, maka karakter yang dimainkan juga bisa mati dengan mudahnya, akibat seleksi alam yang lebih liar.

Baca ini juga :

» Fallout Series Kasih Easter Egg Lewat Nomor Telepon Vaults ! Bisa di Telepon atau Kirim Pesan!
» Fallout 4 Akan Segera Dapatkan Next-Gen Update Untuk PS5 dan Xbox Series X|S Pada 25 April!
» Fitur Username Di WhatsApp Semakin Dekat! Ga Perlu Sebutin Nomor HP Lagi Kalau Mau Add Contact
» [RUMOR] Starfield Dikabarkan Bakal Segera Rilis Untuk Konsol PS5
» Fallout London, Game Bikinan modder dengan base Fallout 4 Akan Rilis Pada April 2024!

Dimode Survival ini kamu harus memperhatikan antara lain rasa lapar, stamina, suhu, regenarsi nyawa, kenaikan level, perlengkapan yang bisa dibawa, dan juga gejala penyakit. Selain hal-hal tersebut, kamu juga tidak bisa melakukan fast travel dengan mudah seperti dulu. Beberapa monster seperti Werewolf dan Vampir juga bisa mencoba untuk memangsamu.

Seleksi alam yang lebih nyata dan pengalaman bertahan hidup dalam game ini, tentunya menjadi suatu pengalaman baru yang layak untuk dicoba. Walaupun begitu, mungkin banyak juga gamer yang merasa kalau elemen terbaru ini terasa cukup merepotkan dan sulit. The Elder Scrolls V: Skyrim nantinya juga akan dirilis untuk Nintendo Switch pada tanggal 17 November nanti.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru