NEWS

NVIDIA Sudah Mulai Jual VGA Card dengan Harga Normal!

Taufik Hidayat   |   Kamis, 19 Apr 2018


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Belakangan ini fenomana "mining" sedang marak terjadi. Sayangnya, hal tersebut juga memberikan dampak negatif kepada para gamer. Bagaimana tidak, kebanyakan dari mereka para miner, masih hobi menambang menggunakan kartu grafis yang sebenarnya diperuntukkan untuk para gamer. Apakah kamu termasuk gamer PC yang masih menunggu harga VGA Card aka kartu grafis turun? Jika iya ada kabar baik nih untuk kamu.

Dilansir melalui online store NVIDIA, mereka sudah mulai memasarkan kartu grafis dengan harga sesuai dengan MSRP (Manufacturer's Suggested Retail Price) alias harga normal. Sayangnya, banyak dari kartu grafis tersebut langsung ludes, seperti GTX 1060, GTX 1070, GTX 1070 Ti, dan juga GTX 1080 Ti. Hingga artikel ini ditulis, hanya tersisa GTX 1080 dan juga GTX Titan Xp.

Baca ini juga :

» Beneran Worth-It! 7 Keseruan Eiyuden Chronicle yang Bikin Fans Suikoden Berlinang Air Mata
» Sah! Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Resmi Jadi Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Indonesia
» Seal: WHAT the FUN - Lebih dari Sekedar Game Party Royale Biasa!
» Terus Ekspansi! CEO Bigetron Esports Spill Mereka Akan Kembali Tambah Dua Divisi Baru!
» Bentar Lagi Rilis di PC! Ini dia Spesifikasi PC Buat Mainin Ghost of Tsushima: Director's Cut!

Cukup menggiurkan memang melihat GTX 1060 6GB hanya dibanderol dengan harga USD 299 atau sekitar IDR 4.000.000 serta GTX 1070 yang hanya dibanderol sekitar USD 399 atau sekitar IDR 5.450.000. Padahal, NVIDIA sudah membatasi pembelian 2 unit per-orang. Tapi tetap saja cepat ludes terjual mengingat harga tersebut sangat tidak mungkin dijual di toko pada umumnya.

Semoga saja dengan dimulainya NVIDIA melakukan hal ini harga kartu grafis akan benar-benar turun sesuai dengan harga awal dan para gamer akhirnya berfikir kembali untuk merakit sebuah PC gaming.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru