NEWS

Capcom Sinyalir MegaMan X9 Dalam MegaMan X Legacy Collection?

Culdesacc   |   Senin, 23 Jul 2018


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

MegaMan X merupakan serial populer yang mengisahkan perjuangan Maverick Hunter X dan pertama kali dirilis untuk SNES. Serial ini semakin populer dengan ragam gameplay yang berbeda dan stage menantang dengan dua karakter berbeda yang bisa dimainkan. Dalam Legacy Collection yang sudah dirilis pada tanggal 22 Juli lalu di Jepang, Capcom tampaknya memberikan sinyal kembalinya serial MegaMan X?

Baca ini juga :

» Perilisan Eiyuden Chronicle: Hundred Heroes di Asia-Pasifik Terungkap, JRPG lebih dari 100 Hero
» Sales Rise of the Ronin Kalahkan Dragon’s Dogma 2 Di Jepang
» Laku Keras! Dragon's Dogma 2 Telah Terjual Lebih dari 2,5 Juta Kopi
» ACTION RPG Open World Terbaru Capcom, Bisa Panjat Monster, AI Canggih, dan Dunianya Luas!
» 3 Game “Wah” Ini Akan Mewarnai 22 Maret Kamu

Dalam booklet soundtrack MegaMan X Legacy Collection yang telah dirilis di Jepang, setelah X8 terdapat kata-kata misterius yang bertuliskan 'Pertarungan X belum selesai sampai disini saja.' Kalimat yang sama juga terdapat dalam artbook 20 tahun anniversary MegaMan yang bertuliskan 'The legend is not yet complete'.

Sinyal kembalinya serial MegaMan X dengan serial X9 tentunya diperkuat dengan kehadiran MegaMan 11 yang akan hadir di bulan Oktober mendatang. Akankah MegaMan X9 nantinya sanggup menghadirkan gameplay solid yang sebelumnya bisa dinikmati di serial X4 hingga X6? MegaMan X Legacy Collection akan dirilis di regional barat untuk PS4, Xbox One, Switch dan PC via Steam pada 24 Juli mendatang.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru