NEWS

Kabar Gembira! PUBG Mobile Kini Resmi Tidak Dilarang

Billy Mariza   |   Kamis, 04 Apr 2019


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Polisi Ahmedabad telah mencabut larangan PUBG setelah protes besar-besaran di media sosial yang mengkritik larangan tersebut. PUBG sendiri menjadi kontroversi di India setelah banyaknya kasus yang disebabkan bermain PUBG, meskipun bisa dibilang hal tersebut seperti cocokologi ataupun dihubung-hubungkan.

Larangan PUBG diberlakukan pada tanggal 14 Maret yang lalu dimana 20 orang telah ditangkap di berbagai kota seperti Ahmedabad, Rajkot, dan Vadodara. Pemerintah Gujarat juga melarang game PUBG untuk anak Sekolah Dasar.

Baca ini juga :

» Terus Ekspansi! CEO Bigetron Esports Spill Mereka Akan Kembali Tambah Dua Divisi Baru!
» Bangga dengan Talenta Indonesia, Coach Justin Kaget Bahwa Esports Indonesia Miliki Banyak Prestasi!
» 5 Tahun Bersama, Bigetron Ace Umumkan Disband dari Skena Kompetitif PUBG Mobile Wanita!
» Anya Siap Berperang! PUBG Mobile Umumkan Kolaborasi dengan Spy x Family!
» Diluar Nalar! Youtuber Ini Coba Main PUGB Mobile Di Apple Vision Pro!

Sementara itu, PUBG juga telah memutuskan untuk menerapkan kunci digital untuk penggunanya di bawah 13 tahun. Sistem kunci digital akan mengunci pemain di bawah usia 13 dan mereka harus meminta wali atau orang tua mereka untuk membuka permainan bagi mereka. Ditambah adanya Reminder Health untuk para pemain yang sudah bermain PUBG lebih dari 6 jam.

PUBG baru-baru ini merayakan peringatan pertamanya pada bulan Maret 2019. Diluncurkan pada bulan Maret 2018 di India, PUBG Mobile telah menjadi game yang paling banyak diunduh dengan lebih dari 200 juta unduhan per Desember 2018, menurut Tencent Games.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru