NEWS

R7 Mantan Pemain Dota 2 RRQ Direkrut Menjadi Pemain Mobile Legends RRQ

Reza Alif   |   Sabtu, 03 Aug 2019


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
RRQ akhir-akhir ini memang tengah gencar mencari pemain Mobile Legends terbarunya. Seperti sebelumnya mereka telah merekrut eks trio Aerowolf Billy, LJ dan Rev. Mereka juga dipastikan akan mengisi squad utama bersama Lemon dan TUTURU.

Tapi setelah itu tensi radar pencarian pemain baru untuk divisi Mobile Legends RRQ masih belum turun. Seperti baru-baru ini mereka merekrut X I N dari Star8 Esports untuk menjadi additional member.

Baca ini juga :

» Selebrasi Saat Kalahkan RRQ Hoshi, Moreno Banjir Hujatan dari Oknum Fans!
» Vyn umumkan keluar dari Mobile Legends, Pindah Ke Honor of Kings
» Walaupun Tidak Jadi Juara, RRQ Hoshi Tetap Jadi Tim dengan Penonton Terbanyak di MPL ID Season 13!
» Tidak Masuk Roster RRQ Hoshi di MPL ID S14, Lemon Umumkan Fokus Jadi Content Creator!
» Akhirnya Join RRQ Hoshi, Sutsujin: Gua aja Nggak Nyangka, Soalnya Saingannya Banyak!


Official Instagram Team RRQ

Namun, yang paling mengejutkan datang saat RRQ memperkenalkan X I N melalui Instagram mereka. Ternyata X I N tak diperkenalkan sendiri, melainkan bersama satu pemain lagi yang sudah tidak asing untuk RRQ yaitu R7.

R7 atau yang bernama asli Rifaldi Fatah sendiri sebenarnya bekas pemain dari tim RRQ, tapi bukan untuk divisi Mobile Legends, melainkan Dota 2. Sayangnya Dota 2 RRQ di bubarkan di mana saat itu R7 masih menjadi pemain Dota 2 RRQ.


Official Instagram Team RRQ

Kembalinya R7 dan perpindahannya ke game Mobile Legends tentu menjadi sebuah kejutan untuk para penggemar Dota 2 maupun Mobile Legends.

Namun, patut kita tunggu kiprah perdana di R7 sebagai pro player di Mobile Legends, apakah sebaik waktu ia di Dota 2? Kita nantikan saja.

Sumber: Official Instagram Team RRQ

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru