NEWS

Belum Genap Setahun, Asura Online Tutup Layanannya di Indonesia

Cita Aditya   |   Jumat, 05 Jun 2020


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
PlayPark sempat membawa game Asura Online ke server Indonesia. Meski versi PC dari game ini sudah ada sejak tahun 2007, namun di tahun 2019 mereka membuat versi mobilenya. Bahkan Asura Online juga bisa dimainkan di PC dan Mobile. Tergantung selera kalian ingin memainkan lewat platform apa.

Baca ini juga :

» AOC Perkenalkan Berbagai Macam Monitor dengan Harga Spektakuler! Apa Saja?
» Punya Skin Banyak Full Senyum! Leaker Bocorkan Moonton akan Buat Border Loading Screen Khusus Para Sultan!
» Butsss Jadi Cadangan, Coach Adi: Lutpiii Ada Potensi, Jadi Kita Kasih Jam Terbang Buat Dia!
» Kembali Bela Nama Indonesia, Bigetron Era Jadi Tim Perwakilan Indonesia di IESF World Esports Championships!
» Hanya Bertahan Setengah Musim, Octa Resmi Non Aktif dari Roster RRQ Hoshi!


Sumber: Asura Online Facebook

Namun, ada kabar menyedihkan. Belum genap setahun, Asura Online memilih untuk menutup layanannya. Tidak ada alasan yang jelas layaknya Lost Saga yang memilih untuk menutup layanannya beberapa waktu lalu. Namun, yang jelas PlayPark memberikan kesempatan untuk para pemainnya agar melakukan migrasi akun. Tutupnya server secara sepenuhnya akan terjadi tanggal 9 Juni 2020 nanti.


Sumber: PT Wave Wahana Wisesa YouTube

Publisher dari game ini juga meminta maaf atas ketidaknyamanannya ini. Apalagi untuk ukuran sebuah game, umur dari Asura Online juga cukup pendek. Para GM juga dikabarkan sedang meracik kompensasi untuk kalian para pemain Asura Online. Padahal, game MMORPG yang mengusung tema 2D ini banyak peminatnya ketika rilis.

Mungkin diantara kalian ada yang pernah mencoba game Asura Online. Apa pengalaman terbaik kalian selama mencoba game ini? Tuliskan di kolom komentar ya!

Sumber: Asura Indonesia Facebook

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru