NEWS

RIP Loading! Developer Sebut PS5 Hanya Butuh "2 Detik" Untuk Memulai Game dari Menu

Taufik Hidayat   |   Minggu, 13 Sep 2020


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Semenjak tahun 2018 hingga 2020 ini, rumor mengenai berbagai informasi PlayStation 5 semakin kencang terdengar. Sepertinya bukan Sony jika tidak bisa menutup rapat kerahasiaan dengan baik. Sony sendiri akan mengungkapkan lebih banyak detail pada ajang PS5 Showcase di 17 September mendatang.

Baru-baru ini, developer game Kena: Bridge of Spirits telah melakukan wawancara dengan Game Informer. Mereka menyebutkan bahwa PS5 mampu memuat loading game sangat cepat. Setidaknya, ketika memulai gamenya dari menu, hanya membutuhkan waktu 2 detik untuk masuk ke dalam game.

Baca ini juga :

» Ada EA Sports FC 24! PlayStation Umumkan List Game Gratis PS Plus Bulan Mei 2024!
» Stellar Blade Menjadi Game Khusus PS5 Dengan User Score Metacritic Tertinggi
» Pemain Claim Ghost of Tsushima Malah Jadi “Rusak” Setelah Dapatkan Update Terbaru
» Petisi Untuk "Bebaskan" Stellar Blade Sudah Mencapai 50.000
» Stellar Blade Kena Sensor Setelah Rilis, Beberapa Fans Langsung Marah

PlayStation 5 memang digembar gemborkan bakal hadir dengan fitur yang mutakhir, terutama dari sisi jeroan yang ditawarkannya. SSD berkecepatan tinggi adalah salah satu yang paling ditonjolkan. Dilansir dari The Verge, PS5 bakal menggunakan M.2 SSD berkapasitas 825GB dengan kecepatan data hingga 5.5GB per-detik. Artinya, kecepatan input-output PS5 bakal lebih cepat 100x lipat jika dibandingkan dengan PS4.

Sudah tidak sabar menantikan konsolnya? PS5 rencananya masih akan diluncurkan pada musim liburan menjelang akhir tahun ini. Akan ada versi standar dan digital yang nantinya bisa gamer pilih sesuai dengan kebutuhan, sepertinya misalnya versi standar bisa memainkan game fisik sementara versi digital hanya dapat memainkan game-game yang dibeli di Store.

(KotakGame)

Selain berita utama pada artikel ini, Kru KotGa juga punya pembahasan menarik yang bisa kamu tonton pada video di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru