NEWS

Kabar Baik Buat Gamers! Esports Dipastikan Dapat Jatah Medali di Asian Games Tahun 2022

Cita Aditya   |   Kamis, 17 Dec 2020


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Esports saat ini sudah dikenal oleh kalangan luas. Berkat perkembangan teknologi yang semakin maju, tentunya kita bisa dengan mudah memainkan game dimana saja. Di Indonesia sendiri, game esports sudah berkembang dengan pesat. Para pemainnya pun seakan menjadi bintang bagi anak zaman sekarang. Kali ini ada berita menarik dari Asian Games Tahun 2022. Dimana kabarnya Esports akan mendapatkan medali di ajang empat tahunan ini.

Baca ini juga :

» Terlihat di Gaming House Dominator Esports, Kamisama InYourDream Pindah Haluan ke HoK?
» Tampil di Esports World Cup 2024, BTK Bakal Diakuisisi Organisasi Besar Esports Dunia?
» Tanggapi Performa RRQ Hoshi di Derby Klasik, Zeys: Mereka Kalah Draft dan Kurang Pede!
» Tanggapi Penampilan RRQ Hoshi Saat ini, Bang Xinnn: Menurut Gua, Ada Sesuatu yang Salah Dalam Tim!
» Tak Dapat Tempat Utama di EVOS, Veldora Tanya Lemon Mengenai Open Trial di Team RRQ!


Sumber: Asian Games Twitter

Melansir dari Dotesports, panitia dari Asian Games Hangzhou 2022 sudah mempersiapkan bahwasanya nantinya Cabang Esports akan mendapatkan jatah perhitungan medali. Untuk gamenya pun sedang digodok apa saja yang masuk ke dalam gelaran akbar yang tidak sembarangan ini. Namun, tampaknya League of Legends menjadi salah satu game yang ada di dalam Asian Games Hangzhou 2022.

Bahkan Korea Selatan sendiri rumornya akan membebaskan Wajib Militer bagi para pemain yang bisa mendapatkan medali di Asian Games 2022 ini. Termasuk para pemain Esports yang nantinya akan berlaga di tahun 2022 nanti. Hal ini tentunya menarik dan tampaknya akan ada perubahan regulasi di beberapa tahun ke depan untuk Wajib Militer di Negeri Ginseng tersebut.

Game apa yang kalian harapkan hadir di Asian Games 2022?

Sumber: Dotesports

*

Selain berita utama pada artikel ini, Kru KotGa juga punya pembahasan menarik yang bisa kamu tonton pada video di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru