NEWS

Seorang Pemain Genshin Impact Akunnya Kena Hack, Malah Dapet Bonus Xiao & Mona!

Taufik Hidayat   |   Kamis, 08 Apr 2021


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Tidak bisa dipungkiri lagi bahwa hingga saat ini Genshin Impact masih menjadi salah satu game yang hype dan digandrungi dengan komunitas yang masih solid. Game tersebut memang menawarkan terobosan yang luar bisa dengan bisa merilis game action RPG luar biasa untuk PC, konsol, dan juga mobile. Namun, bagus bukan berarti tanpa kekurangan.

Salah kekurangan dari Genshin Impact yang dikeluhkan oleh para pemain adalah sistem keamanannya. Hal ini dialami oleh salah satu YouTuber bernama TierTalis. Melalui YouTubenya ia menjelaskan bagaimana akun Genshin Impact dia terkena hack dan ia bisa mendapatkannya kembali, bahkan mendapatkan bonus 2 karakter yang tidak dimilikinya sebelumnya.

Baca ini juga :

» Developer Genshin Impact, miHoYo Masuk Top 15 Perusahaan Swasta Terbesar Dunia Dengan Valuasi 23 Miliar USD
» Cuci Mata! Waifu Makin Glowing, Main Genshin Impact di PlayStation 5!
» Akun Weibo Aimer Berikan Sinyal Kolaborasi di Genshin Impact Lantern Rite 2024
» Tonton Turnamen Undangan Genius Invokation TCG Genshin Impact Pertama di Asia Pada Tanggal 11 - 21 Januari
» Ada Game atau Tokoh Favoritmu? Pengumuman Pemenang Penghargaan KotakGame Awards 2023!

Akun Genshin Impact miliknya login menggunakan akun miHoYo dan tidak di linked ke email. Karena sistem yang kurang aman, dengan mudahnya hacker mendapatkan akunnya. Namun untungnya miHoYo masih mau untuk membantunya. Untungnya, TierTalis masih memiliki data pembelian terakhir di akun Genshin Impact miliknya dan memberitahukannya ke miHoYo.

Setelah 28 hari berlalu, akhirnya ia berhasil mendapatkannya akunnya kembali. Mengejutkannya, ia melihat perbedaan yang sangat mencolok dari akunnya. Selain dari AR yang sudah bertambah, ia juga mendapatkan dua karakter *5 baru, yaitu Xiao dan juga Mona yang tidak ia miliki sebelumnya.

Setelah ditelusuri lebih lanjut. Ternyata akunnya dijual oleh sang hacker ke orang lain dimana yang membeli akun dari hacker tersebut sudah memainkannya cukup jauh. Namun tentu saja miHoYo tetap mengembalikan akunnya ke pemilik pertamanya, yaitu TierTalis. Hal ini bisa menjadi pelajaran bahwa mengapa Jual-Beli Akun itu dilarang oleh pihak miHoYo.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru