NEWS

Bang Deddy Pasti Bangga! Stranger of Paradise Berjalan Lebih Lancar Apabila Karakter Yang Digunakan Botak!

Erik Gani   |   Jumat, 25 Mar 2022


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Kecanggihan teknologi memang kini telah sangat maju. Selain karena teknologi yang membuat grafis semakin cantik, kini rambut maupun bulu bisa terlihat lebih realistis dengan berbagai teknologi seperti Ray Tracing. Hal ini juga menjadi terlihat pada game baru Square Enix, Stranger of Paradise: Final Fantasy Origins, dimana seorang pengguna menemukan bahwa saking canggihnya teknologi grafis yang menggambarkan rambut yang ada, game akan berjalan lebih berat!

Baca ini juga :

» FOAMSTARS Worldwide "OPEN BETA PARTY" Diumumkan
» Balapan Rasa Sirkuit Tamiya, Circuit Superstars Hadir Untuk PC dan Konsol!
» Baca Pikiran Sambil Menyelesaikan Kasus! Square Enix Perlihatkan Gameplay dari Life is Strange: True Colours
» Jangan Ketinggalan Event Gaming Terbesar! Ini Dia Jadwal Lengkap E3 2021!
» Bersamaan Dengan Ulang Tahunnya yang ke-35,Seri Dragon Quest ke-12 Diumumkan!

Dilansir dari akun Twitter bernama AkiraJkr, gamer ini menemukan seorang karakter yang menggunakan jaket berbulu, dan ketika karakter ini hadir di permainan, FPS game akan turun sekitar 15 hingga 25 FPS.

AkiraJkr juga mengatakan bahwa fps ini akan drop walaupun pemain menggunakan kartu grafis RTX 3090. Hal ini tentu memberikan rasa tidak nyaman bagi para pemain yang ingin mendapatkan FPS maksimal. Hasilnya, salah seorang pemain bernama MorrisonGamer menciptakan sebuah mod yang mana menonaktifkan semua rambut yang ada dalam game

Tentu ada beberapa pihak yang menganggap bahwa masalah ini hadir karena porting pc yang kurang teroptimisasi, seperti yang dibicarakan oleh seorang pengguna Twitter DeathChaos, namun bukan berarti versi pc dari Stranger of Paradise merupakan game yang cacat.

Sumber: IGN
Selain berita utama pada artikel ini, Kru KotGa juga punya pembahasan menarik yang bisa kamu tonton pada video di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru