NEWS

Spike Chunsoft Umumkan Chaos;Head Noah Akan Rilis di PC via Steam Pada Oktober 2022!

Edward Tirtabudi   |   Selasa, 05 Jul 2022


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Pada saat Anime Expo 2022, Spike Chunsoft mengumumkan game Chaos;Head Noah akan rilis di PC via Steam. Game ini akan rilis pada 7 Oktober 2022, yang merupakan tanggal yang sama dengan rilis Chaos;Head Noah atau Chaos;Child Double Pack versi bahasa Inggris. Saat ini, Spike Chunsoft masih belum menuliskan harga untuk game Chaos;Head Noah di website-nya.

Baca ini juga :

» Kingdom Hearts Akan Rilis di Steam Pada Tanggal 13 Juni
» IGG Adakan Kejuaraan Offline SLG Internasional Pertama di Dunia
» Diduga Melanggar Aturan, Steam Kini di-Banned di Vietnam!
» Gamers Win! Helldivers 2 Steam Kini Tidak Diwajibkan Lagi Untuk Connect Akun PSN!!
» Steam Perbolehkan Gamer Untuk Refund Helldivers 2 Tanpa Ada Minimal Playtime


Chaos;Head Noah adalah remaster HD dari Chaos;Head, yang awalnya keluar pada tahun 2008 di Xbox 360 dan menampilkan peningkatan grafis, perubahan tekstual, dan ending baru. Port Steam akan memiliki peningkatan yang sama seperti Chaos;Head Noah/Chaos;Child Double Pack. Peningkatan ini termasuk game yang memiliki grafis 1080p, serta berjalan di MAGES Engine. Chaos;Head Noah menceritakan tentang kisah Takumi Nishijo, yang merupakan tahun keduanya di SMA. Dia juga seorang otaku yang tertutup. Di Shibuya, ada pembunuhan berantai yang disebut orang sebagai "New Generation Madness" atau "NewGen". Suatu hari, seseorang bernama "Shogun" mengirim gambar yang sepertinya memprediksi pembunuhan NewGen berikutnya. Keesokan harinya, Takumi bertemu dengan TKP yang tepat, dengan Rimi Sakihata berdiri di depan mayat dan berlumuran darah.

Sumber: Siliconera

Jangan lupa juga untuk ikuti Giveaway dari KotakGame. Cek video dibawah ini ya:

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru