NEWS

ASUS Luncurkan Motherboard TUF Gaming dan Prime AMD A620 untuk AMD Ryzen 7000 series

Aeprukmana   |   Senin, 10 Apr 2023


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Motherboard ASUS AM5 A620 untuk prosesor desktop AMD Ryzen 7000 series ini menawarkan serangkaian fitur yang kompetitif untuk para perakit pemula.

ASUS mengumumkan lini terbaru motherboard AMD A620 untuk prosesor desktop AMD Ryzen™ 7000 Series. Ketiga model baru yang dihadirkan ini — dua TUF Gaming dan satu Prime — dirancang untuk menawarkan keunggulan nilai yang luar biasa kepada siapa pun yang merakit mesin generasi terbaru.

Bersiaplah untuk beraksi dengan motherboard TUF Gaming yang tangguh untuk “pertempuran”


Sumber: ASUS


Motherboard TUF Gaming A620 menawarkan keunggulan yang luar biasa untuk rakitan gaming AMD Ryzen generasi terbaru. Didesain dalam form factor micro-ATX, TUF Gaming A620M-Plus menawarkan dukungan DDR5, dua slot M.2 PCIe® 4.0 untuk penyimpanan, dan port USB Type-C® 3.2 Gen 1 front panel untuk konektivitas 5 Gbps yang cepat.


Sumber: ASUS


TUF Gaming A620M-Plus WiFi hadir dengan standar Ethernet Speedy 2,5 Gbps serta menawarkan WiFi 6 bagi pengguna yang membutuhkan.


Sumber: ASUS


Untuk menyempurnakan motherboard TUF Gaming dengan berbagai komponen dan periferal dengan gaya yang sama, para gamer dapat mengunjungi TUF Gaming Alliance. Kolaborasi antara ASUS dan pembuat komponen PC tepercaya ini memastikan kompatibilitas dengan berbagai perangkat lain, seperti casing PC, power supply, pendingin CPU, kit memori, dan banyak lagi. Dengan kemitraan dan komponen baru yang terus ditambahkan secara teratur, TUF Gaming Alliance akan terus berkembang lebih kuat.

ASUS Prime menyediakan semua kebutuhan dasar


Sumber: ASUS


Jika motherboard TUF Gaming hadir untuk para gamer yang mencari performa tinggi, motherboard Prime merupakan pilihan ideal bagi pengguna yang ingin merakit PC dengan harga terjangkau namun tetap memiliki kemampuan yang mumpuni dan gaya yang elegan.


Sumber: ASUS


ASUS Prime A620M-A hadir dalam form factor micro-ATX. Motherboard ini memiliki slot M.2 PCIe 4.0, dukungan DDR5, dan port USB Type - C 3.2 Gen 1 front panel. Selain itu, motherboard ini juga hadir dengan fitur BIOSFlashBack™ yang mempermudah pengguna ketika ingin meningkatkan prosesor dengan versi yang terbaru di kemudian hari serta memperbarui firmware dengan cepat hanya dengan power supply dan USB flash drive.

Baca ini juga :

» China Pamerkan Robot Yang Bisa Masak Sampai Strika Baju! Bisa Gantikan ART?
» Gigabyte Konfirmasi Kehadiran Prosesor Zen 5 Terbaru AMD Ryzen 9000 Series Lewat Website Mereka!
» Prosesor Zen 5 AMD Ryzen 9000 Masuk Daftar Driver Motherboard, pertanda Rilis Dalam Waktu Dekat?
» Bukan April Mop! ROG Beneran Bikin Mjolnir Palu Thor?
» Ini Dia Prototype Game Horor Indonesia yang Keren Abis! Tencent Mau Buat Game Mirip Palworld?



Selain berita utama di atas, KOTAKGAME juga punya video menarik yang bisa kalian tonton di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru