SPECIAL FEATURE

Roundup Review Nintendo Switch, Baca Ini Dulu Sebelum Beli


Laman 3


5. The Verge

Kelebihan: Paling mengejutkan tentang Nintendo Switch adalah pemain bisa beralih dari bermain secara portable dengan TV dengan sangat mudah.

Kekurangan: Catatan perjalanan Nintendo untuk fitur online sangat buruk, dan belum diketahui tentang waktu kehadirannya di konsol ini.

6. Tech Crunch

Kelebihan: Saya punya PS4, Wii U, 3DS, smartphone, PC, dan banyak platform game lain. Namun Nintendo Switch seakan-akan memiliki sesuatu yang kurang dari semuanya, kadang Nintendo Switch terasa seperti konsol rumahan, kadang seperti konsol handheld.

Kekurangan: Masih belum banyak game yang tersedia untuk konsol ini. Mungkin beberapa bulan setelah peluncurannya baru bisa dilihat game seru, penawaran aksesoris, informasi tambahan seperti layanan online, game VR, dan lainnya.

Baca ini juga :

» [SPECIAL] 10 Game Terburuk dan Paling Mengecewakan di Tahun 2017
» Fakta Update Gen 2 Pokemon Go yang Wajib Kamu Tahu untuk Jadi Pokemon Trainer Andal
» Fakta Penting Nintendo Switch dari Nintendo Switch Presentation 2017

7. Wired

Kelebihan: Dari apa yang saya lihat, saya punya harapan yang tinggi, seperti user interface yang dipasang di perangkat ini cukup bersih, cepat, responsif, dan dirancang dengan baik. Kamu bisa menggunakan tombol power untuk masuk ke sleep mode saat gameplay, dan memilih game lain. Sepertinya ini ribuan kali lebih baik dari Wii U yang lambat dan tampilannya aneh.

Kekurangan: Ketika saya ingin serius memainkan Zelda di layar TV, terbebas dari ketergantungan terhadap baterai, saya tidak bisa. Kontroler sebelah kiri terasa laggy sehingga responnya agak lambat atau tidak merespon sama sekali. Ini sangat mengganggu.

TAGS



(Total View : 54012)
KRU KOTGA BISA BACA PIKIRANMU! Kamu pasti akan suka dengan artikel ini :
rekomendasi terbaru