Feature

PMPL ID S3 Sudah Didepan Mata, Inilah Prediksi Tim Yang Akan Bersinar Ala Kotga

Halaman 2

Aura Esports


Sumber: Aura Esports

Aura Esports merupakan tim dengan rekam jejak yang baik di ranah esports PUBG Mobile. Dengan motivasi yang kuat setelah gagal lolos ke PUBG Mobile Global Championship (PMGC) Season 0 karena hanya menempati posisi ke-15 dari PUBG Mobile Pro League (PMPL) Fall Split 2020: SEA.

Aura Esports semakin kuat dengan datangnya Jeixy dan NoMrcy yang masing-masing adalah pemain yang sudah diakuin pengalaman dan pencapaiannya.

Baca ini juga :

» Indo Pride! Arjuna Indonesia yang Berprestasi di Ajang Esports Internasional!
» Ditukar Ginjal saja Tidak Cukup! 7 Pemain Esports Indonesia yang Memiliki Harga Termahal!
» Juara Turnamen, Auto Kaya! 7 Turnamen Esports dengan Prize Pool Terbesar di Dunia!
» Semakin Maju! Inilah 5 Game Esports yang Akan di Pertandingkan di Ajang PON XX 2021 Papua!
» Kocak! Ini Dia 7 Momen Lucu Di Dunia Esports Yang Bakal Bikin Kalian Tertawa!

Boom Esports


Sumber: Boom Esports

Boom Esports mengisi kekosongan pada roster dengan kehadiran Ponbit. Ponbit dilihat dapat melengkapi Svafel, Voker, dan Ikyar dengan gaya bermainnya. Meskipun pada akhirnya Svafel harus hengkang dari tim, namun Hijrah diumumkan datang ke tim tidak lama setelahnya.

Dengan pengalaman Hijrah sebelumnya dan bukti dari permainan Ponbit yang bersama Boom menjuarai PUBG Mobile Indonesia League-Season 2, Boom Esport bisa tampil pede saat berperang di PMPL ID Season 3 mendatang.

Nah, itulah prediksi tim yang akan bersinar di PMPL ID Season 3 nanti. Tentunya ini hanyalah pendapat dari kru KotGa, kalau kalian memiliki pendapat lain bisa langsung komen ya.

Jangan lupa saksikan keseruan PMPL ID Season 3 yang akan dimulai pada tanggal 24 Maret 2021

Sumber: KotakGame

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru