NEWS

Rehat dari Skena Kompetitif, Lemon: Biar Pemain Nggak Bosen Lihat Kita Terus Sama Udah Capek!

Junior Cesaerea   |   Rabu, 10 Jan 2024


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Pada siaran live streaming dari R7 satu hari yang lalu, secara mengejutkan Team RRQ mengumumkan rehatnya dua legenda dari tim tersebut untuk MPL Indonesia Season 13 yakni Lemon dan Xinnn. Kedua pemain ini sendiri memang sempat berhenti bermain, tapi mereka memutuskan untuk comeback dan akhirnya gagal membuktikkan diri serta jarang mendapatkan kesempatan bermain. Lemon yang ditanya mengenai alasannya rehat mengatakan bahwa dirinya sudah lelah dan biar para pemain tidak bosan lihat pemain dari Team RRQ yang hanya itu-itu saja.

Memang bisa dikatakan, roster dari Team RRQ tidak mengalami perubahan dari beberapa musim terakhir, hanya perubahan minor saja, seperti masuknya Bang Xinnn pada MPL Indonesia Season 12 yang akhirnya tidak bermain satu game sama sekali bersama Team RRQ.

“Gua sih sama kayak Bang Xinnn aja, alasannya biar pemain lain nggak bosan ngelihat kita-kita terus. Sama yaitu sih, udah capek juga di skena kompetitif.” Ucap Lemon.


Baca ini juga :

» Punya Skin Banyak Full Senyum! Leaker Bocorkan Moonton akan Buat Border Loading Screen Khusus Para Sultan!
» Butsss Jadi Cadangan, Coach Adi: Lutpiii Ada Potensi, Jadi Kita Kasih Jam Terbang Buat Dia!
» Kembali Bela Nama Indonesia, Bigetron Era Jadi Tim Perwakilan Indonesia di IESF World Esports Championships!
» Hanya Bertahan Setengah Musim, Octa Resmi Non Aktif dari Roster RRQ Hoshi!
» Beberapa Waktu Tidak Ada Tim, Naomi Resmi Kembali ke Skena Kompetitif Bersama Mythic Seal!

Memang bisa dikatakan keputusan dari Lemon sendiri ada benarnya, keputusannya untuk rehat pada MPL Indonesia Season 12 pastinya membuat Team RRQ mencari pemain lebih muda dari dirinya. Lemon sendiri bisa dikatakan pemain yang sangat berpengalaman, karena dirinya sudah main Mobile Legends semenjak season satu. Tapi masih belum diketahui, siapa midlaner yang akan menggantikan Lemon nantinya di Team RRQ, mengingat pengumuman roster dari Team RRQ masih belum lengkap sepenuhnya. Menarik untuk ditunggu kelanjutannya.

Selain berita utama di atas, KOTAKGAME juga punya video menarik yang bisa kamu tonton di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru