NEWS

SMA Negeri Cicalengka Jadi Bukti Nyata Kuliah Lewat Jalur Land of Dawn

Master-Fakry   |   Senin, 15 Jan 2024


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Liga Esports Nasional Pelajar (LENP) 2023 telah memberikan kesempatan kepada para pemain muda di Indonesia untuk mewujudkan impian mereka melalui jalur pendidikan. Kini, mereka dapat mengejar kuliah gratis melalui jalur Land of Dawn, dengan pemain-pemain terbaik mendapatkan beasiswa di berbagai universitas di tanah air. Inisiatif ini merupakan kolaborasi antara Akademi Garudaku dan PB ESI, yang dengan bangga mengumumkan kesuksesan LENP 2023 sebagai liga resmi bagi pelajar SMA, SMK, dan MA di seluruh Indonesia.

Baca ini juga :

» Punya Skin Banyak Full Senyum! Leaker Bocorkan Moonton akan Buat Border Loading Screen Khusus Para Sultan!
» Butsss Jadi Cadangan, Coach Adi: Lutpiii Ada Potensi, Jadi Kita Kasih Jam Terbang Buat Dia!
» Kembali Bela Nama Indonesia, Bigetron Era Jadi Tim Perwakilan Indonesia di IESF World Esports Championships!
» Hanya Bertahan Setengah Musim, Octa Resmi Non Aktif dari Roster RRQ Hoshi!
» Beberapa Waktu Tidak Ada Tim, Naomi Resmi Kembali ke Skena Kompetitif Bersama Mythic Seal!

Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) menjadi game utama dalam kompetisi ini, dengan total hadiah senilai 100 juta rupiah dan beasiswa pendidikan mencapai 3,4 miliar rupiah dari 11 universitas ternama, termasuk STMIK Indonesia Mandiri, Universitas Muhammadiyah Surakarta, hingga Binus ASO.


LENP 2023 berhasil menarik lebih dari 1.300 sekolah, dengan partisipasi 1.600 tim dan 10.000 pelajar SMA/Sederajat dari seluruh penjuru Indonesia. Kompetisi berlangsung dari 10 Oktober hingga 26 November 2023, melibatkan 4 gelombang kualifikasi dan menghasilkan 8 tim terbaik untuk babak pra final.


Babak playoff dan Grand Final yang menggunakan sistem Double Elimination menandai kemenangan SMA Negeri 1 Cicalengka sebagai juara, mengalahkan juara LENP tahun 2022, SMK Wira Harapan Bali. Prestasi cemerlang ini juga ditandai dengan Viandra Muhammad Daffa dari SMA Negeri 1 Cicalengka yang meraih penghargaan MVP dan menjadi Juara 2 untuk Best Decoration sekolah.

Robertus Aditya Pratomo Putro, S.Sos., M.H., M.Ikom., C.Ht., selaku Kepala Akademi Garudaku, mengungkapkan bahwa melalui LENP 2023, Akademi Garudaku bersama Perguruan Tinggi di Indonesia membuka peluang baru untuk mengintegrasikan esports dengan pendidikan.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru