NEWS

Assassin's Creed Origins dan Game Terbaru Lainnya Masih Aman Dari Pembajakan Selama Sebulan

Fadhil Baladraf   |   Senin, 27 Nov 2017


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Dengan semakin maraknya rilis game AAA terbaru yang tidak aman lagi dari tangan para pembajak, Ubisoft tetap menggunakan Denuvo versi terbaru untuk rilis Assassin's Creed Origins pada bulan Oktober lalu. Walaupun sempat diragukan akan bertahan lama, buktinya game ini tetap bertahan hingga saat ini tanpa adanya satupun Crack yang dirilis.

Para gamer yang sudah mencoba Assassin's Creed Origins untuk PC mengeluh akan performa dan berbagai macam permasalahan teknis lainnya. Tapi Ubisoft sudah mengkonfirmasi kalau sistem keamanan Denuvo + VMProtect bukanlah penyebab dari performa yang buruk. Tidak hanya Origins saja, tapi Watch_Dogs 2 juga sempat bertahan cukup lama dari pembajakan, hingga akhirnya game ini tetap berhasil dibobol.

Baca ini juga :

» Rumor Game Watch Dogs Series Ga Bakal Dilanjut Sama Ubisoft, Termasuk Franchise Watch Dogs lainnya!
» XDefiant Diundur Lagi, Developer Sebut Akan Segera Umumkan Tanggal Rilis!
» Denuvo Umumkan Teknologi Watermark Untuk Developer Game Biar Gampang Buat Melacak Leaker!
» Adaptasi Film Game Watch Dogs Dalam Tahap Pengembangan! Punya Protagonis Baru, Bukan Aiden Pearce!
» Melompat Menuju Kegelapan Menyelamatkan Putra Mahkota Yang Hilang

Kemungkinan terbesar dari bertahannya Assassins's Creed Origins hingga saat ini bukanlah VMProtect, tapi versi terbaru dari Denuvo yang belum lama ini diluncurkan. Bukti lainnya ada dari beberapa rilis game terbaru seperti Sonic Forces, Injustice 2, Football Manager 2018, Need For Speed Payback, dan Star Wars Battlefront 2 yang juga tetap bertahan dari pembajakan.

Melihat beberapa tim cracker seperti CPY, Codex, hingga Steampunks yang sudah berhasil menemukan cara jitu untuk menembus pertahan Denuvo, sepertinya versi terbaru ini tidak akan bertahan cukup lama. Tapi melihat pihak Denuvo yang merilis versi terbaru ini bersamaan dengan rilis beberapa game AAA selama dua bulan terakhir ini, mereka setidaknya berhasil mengelabui para pembajak dan memberikan developer kesempatan untuk mendapatkan keuntungan dari penjualan yang lebih tinggi.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru