NEWS

Tokyo Ghoul:re Dipastikan Akan Terus Berlanjut Sampai 24 Episode

Fadhil Baladraf   |   Minggu, 29 Apr 2018


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Setelah resmi ditayangkan beberapa minggu yang lalu, anime Tokyo Ghoul:re mendapatkan respon yang masih kurang konsisten dari para fans. Sebagian fans memang merasa cukup puas, tapi ada juga sebagian lainnya yang masih kecewa dengan penayangan 12 episode yang masih sama dengan dua season sebelumnya. Keluhan yang cukup wajar tentunya, mengingat seri Tokyo Ghoul:re di versi manganya memiliki banyak pengembangan jalan cerita yang tidak akan cukup untuk dirangkum dalam jumlah episode terbatas.

Jika kamu termasuk salah satu yang kecewa dengan formula ini sepertinya tidak perlu lagi khawatir, karena pihak studio baru saja memastikan kalau Tokyo Ghoul:re akan dipisah menjadi dua-cour. Itu artinya anime ini akan terus berlanjut sampai 24 episode, dimana sisa 12 episode lainnya akan ditayangkan pada bulan Oktober mendatang.

Baca ini juga :

» Kerjasama Dengan Kadokawa, Adaptasi Anime Garena Free Fire Resmi Diumumkan!
» Agen Twilight dan Thorn Princess Terjun ke dalam Aksi Battle Royale! Siapa yang Mampu Bertahan?
» Pertama Kalinya! eFootball™ Jalin Kolaborasi dengan Anime
» Guest Star AFAID 2024 Diumumkan! Cosplayer Hakken dan Penyanyi NANO Kembali Tampil di Indonesia
» Jadwal dan Venue Tokyo Game Show 2024 Diumumkan! Angkat Tema "Trailblaze the World with Gaming"

Tokyo Ghoul:re sendiri mengambil latar cerita dari persitiwa pembantaian Ghoul dua tahun sebelumnya. Karakter utama di seri ini adalah Sasaki Haise, yang tidak lain adalah anggota organisasi CCG sekaligus pemimpin skuat khusus yang beranggotakan pengguna Quinque handal. Mungkin banyak fans sudah bisa menebak dari awal, kalau Haise sebenarnya adalah Kaneki Ken yang ternyata mengalami amnesia setelah berhadapan dengan Kishou Arima. Dari sinilah perjuangan Kaneki yang sebenarnya dimulai, dimana dia harus berhadapan dengan fakta pahit mengenai jati dirinya sebagai Ghoul hingga reuni emosional dengan karakter lama seperti Touka Kirishima.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru