NEWS

Penasaran Ini Screenshot Dari Anime Apa? Gunakan WhatAnime.ga!

Culdesacc   |   Jumat, 04 May 2018


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Ketika bermain di sebuah forum anime, Kru KotGa yakin pasti beberapa Kotakers ada yang kebingungan ketika ada orang yang menaruh sebuah screenshot anime tetapi tidak memberikan sumber aslinya darimana. Padahal, anime tersebut tampaknya kelihatan menarik untuk ditonton. Nah sekarang, Kotakers tak perlu khawatir lagi karena sebuah situs bernama WhatAnime.ga akan membantu mencarikan anime yang kalian cari-cari!

Baca ini juga :

» Agen Twilight dan Thorn Princess Terjun ke dalam Aksi Battle Royale! Siapa yang Mampu Bertahan?
» Pertama Kalinya! eFootball™ Jalin Kolaborasi dengan Anime
» Guest Star AFAID 2024 Diumumkan! Cosplayer Hakken dan Penyanyi NANO Kembali Tampil di Indonesia
» Jadwal dan Venue Tokyo Game Show 2024 Diumumkan! Angkat Tema "Trailblaze the World with Gaming"
» Sang Ninja Hadir di Dunia Nyata! Film Live Action Naruto Resmi Digarap oleh Sutradara Film Shang-Chi!

WhatAnime.ga merupakan search engine berbasis gambar dimana para pengguna dapat mencari anime hanya dengan berbekal screenshot yang mereka temukan di internet. Cara penggunaannya pun cukup mudah, hanya dengan mengupload screenshot anime yang ingin dicari, dan WhatAnime.ga akan secara otomatis mencari anime tersebut dalam databasenya.

Kru KotGa sendiri sudah mencoba situs ini dan hasilnya? WhatAnime.ga mampu mendeteksi beberapa anime anti-mainstream seperti Top o Nerae! Gunbuster, Initial D, bahkan beberapa anime yang agak 'menjurus'. Selain memberikan hasilnya, WhatAnime.ga juga memberikan sedikit cuplikan anime dan juga detik dimana screenshot tersebut diambil.

Namun, situs ini masih dalam pengembangan karena beberapa anime terkenal seperti Boruto tidak dikenali oleh situs ini. Ya, siapa juga yang nggak tahu Boruto atau Naruto sih... Selain itu, banyak anime lama yang belum dimasukkan, dan situs ini takkan bekerja dengan gambar dengan resolusi dibawah 500 pixel. Kotakers tertarik untuk mencobanya? Langsung saja kunjungi situsnya DISINI!

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru