NEWS

Bermasalah, PUBG Terpaksa Batalkan Event Mode Deathmatch

Taufik Hidayat   |   Minggu, 06 May 2018


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Tidak bisa dipungkiri lagi bahwa saat ini PlayerUnknown's Battlegrounds adalah game yang paling ramai dimainkan di Steam. Hal tersebut lah yang membuat PUBG Corp. terus menerus menghadirkan konten terbaru untuk memanjakan para pemainnya. Yang terbaru, PUBG mendapatkan event yang diberinama mode Desert Knights, pertarungan deathmatch antara 50 pemain.

Sayangnya, event tersebut tidak berjalan dengan lancar. Melalui akun Twitter resminya, PUBG mengungkapkan bahwa kehadiran mode tersebut mengakibatkan terjadinya masalah server dan membuat semua pemain tidak bisa menyambungkan koneksinya ke PUBG. Mereka mengatakan bahwa saat ini sedang bekerja keras untuk memperbaiki masalah dan menunda event tersebut.

Baca ini juga :

» Bangga dengan Talenta Indonesia, Coach Justin Kaget Bahwa Esports Indonesia Miliki Banyak Prestasi!
» PUBG X JVKE! Rayakan Anniversary ke-6, PUBG Mobile Berkolaborasi Dengan Penyanyi “Golden Hour”
» PUBG Upgrade ke Unreal Engine 5! Bisa Ancurin Tanah dan Bangunan serta Bangun Defensive barrier!
» Developer PUBG Banned Hampir 3.2 Juta Cheater di Tahun 2023
» 5 Tahun Bersama, Bigetron Ace Umumkan Disband dari Skena Kompetitif PUBG Mobile Wanita!

Sangat disayangkan memang, para pemain hanya bisa berasakan mode seru tersebut hanya kurang dari 24 jam. Padahal mode tersebut menghadirkan pertarungan yang seri dimana 10 tim yang terdiri dari 5 orang akan ditemukan disuatu lingkaran dan saling menjatuhkan untuk mendapatkan poin tertinggi.

Jika kamu belum mencicipi PlayerUnknown's Battlegrounds dan ingin memainkan game ini, mungkin kamu ingin mencobanya. Playerunknown's Battlegrounds sudah dirilis resmi di PC dan bisa kamu beli melalui Steam dengan harga IDR 199.000.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru