NEWS

NVIDIA RTX 2080 Ti Lebih Kencang 35 Persen dari GTX 1080 Ti

Taufik Hidayat   |   Selasa, 04 Sep 2018


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
NVIDIA sepertinya akan melenggang nyaman dengan kartu grafis andalan terbarunya tanpa adanya kompetitor yang akan menyainginya pada awal peluncurannya. RTX 2080 Ti akan menjadi tombak utama dan diklaim sebagai kartu grafis paling kencang untuk memainkankan game-game terkini di PC. Lantas, apakah memang benar?

Dilansir dari VideoCardz, mereka telah mendapatkan bocoran kemampuan RTX 2080 Ti melalui benchmark perdana dengan software 3DMark. Mereka mengatakan setidaknya RTX 2080 Ti memiliki performa 35 persen lebih kencang dari pendahulunya, yaitu GTX 1080 Ti. Namun, NVIDIA masih bungkam mengenai bocoran ini.

Baca ini juga :

» Makin Ngeri! Seorang Engineer Di China Pamerkan AI Deep Fake Jadi Cewek Cantik!
» MSI Bakal Fokus ke GPU NVIDIA daripada AMD? Katanya Lebih Banyak Peminat GPU NVIDIA Dibandingkan AMD
» Rumor Nvidia RTX 5090 dan RTX 5080 Bakal Dirilis Pada Q4 2024!
» 5-10 Tahun Lagi akan Ada Game yang Setiap Pixel-nya Dibuat oleh AI, Kata CEO Nvidia
» NVIDIA X Inworld AI Perkenalkan Covert Protocol, AI yang Bikin NPC di Game Bisa Adaptasi dengan Kebiasaan Play

RTX 2080 Ti memiliki 4352 Cuda Core dengan kecepatan clock maksimal secara default mencapai 1545MHz. Meskipun memiliki kecepatan yang sangat kencang, NVIDIA mengklaim kalau RTX 2080 Ti hanya memakan TDP 250W saja. RTX 2080 Ti juga sudah dibekali dengan memory GDDR6. Beberapa fitur andalannya pada kartu grafis terbaru NVIDIA adalah Rasterization, Compute, serta real-time ray tracing.

RTX 2080 Ti, dibanderol dengan gharga USD 1,199 atau sekitar IDR 17.492.000. Perlu diingat, harga tersebut masih versi Founder Edition. Bukan partner AIB seperti ASUS misalnya. TX 2080 Ti akan dirilis sekitar bulan September. Sementara informasi untuk peluncuran di Indonesia sendiri belum ada kabarnya.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru