NEWS

Tegas, Steam Blokir Game Dewasa yang Menghadirkan Karakter Dibawah Umur

Fadhil Baladraf   |   Minggu, 09 Dec 2018


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Seolah tidak lepas dari kontroversi, game dewasa memang selalu menjadi bahan sorotan tajam di beberapa negara dan juga platform yang menyetujuinya. Walaupun Steam sempat menolak semua game bergenre dewasa beberapa bulan lalu, kali ini Valve justru mengizinkan semua game dari genre tersebut yang bahkan tidak mendapat sensor sekalipun. Hasilnya sendiri langsung dimanfaatkan dalam waktu singkat, dimana developer sudah mulai merilis game dewasa mereka secara bebas.

Steam bisa dibilang sudah menjadi platform yang cukup leluasa untuk dimanfaatkan oleh banyak developer indie, apalagi Valve hanya memberlakukan aturan khusus untuk game yang bersifat illegal atau trolling. Walaupun terdengar sebagai kabar baik, namun laporan terbaru dari beberapa developer game dewasa mengklaim kalau Valve kembali memburu game dewasa yang menghadirkan anak perempuan imut atau yang biasa disebut loli.

Baca ini juga :

» ASUS Luncurkan Kipas Case TUF Gaming TR120 ARGB
» Andrew Tate Dikecam Komunitas Game Setelah Bilang Wanita Tidak Boleh Main Game!
» Jadi Game PlayStation Dengan Penjualan Tercepat, Helldivers II Terjual 12 Juta Unit Hanya Dalam 3 Bulan
» The Finals Season 2 Hacker Playstyle Diperkenalkan! Tawarkan Banyak Keseruan Baru
» Script Code Ditemukan di Rockstar Launcher Site, Red Dead Redemption Mungkin Akan Segera Rilis di PC

Hasilnya sendiri bisa dilihat selama beberapa minggu terakhir, dimana Valve sudah memblokir beberapa game visual novel dewasa seperti Cross Love, Hello Goodbye, Imolicious dan MaoMao Discovery Team. Pembolikiran ini juga berdampak pada beberapa game dewasa lain yang menghadirkan karakter dalam kategori dibawah umur, atau lebih jelasnya remaja wanita yang masih bersekolah.

Jika keputusan ini akan dipertahankan oleh Valve, maka hanya tinggal menunggu waktu sampai segudang game dewasa lainnya ikut diblokir dari Steam. Bagaimana menurut kamu mengenai kontroversi terbaru ini? Apakah Valve terlalu berlebihan atau memang menentukan keputusan yang tepat?

Sumber: Kotaku

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru