NEWS

Rame Banget! Comifuro 14 Sukses Pertemukan Kreator, Cosplayer, Hingga Wibu Se-Indonesia!

Billy Mariza   |   Senin, 24 Feb 2020


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Berlangsung meriah! Acara Comic Frontier 14 telah sukses diselenggarakan kembali diadakan pada tanggal 22-23 Februari 2020. Ada lebih dari 600 kreator dari seluruh Indonesia yang menampilkan berbagai karya kreatif kepada lebih dari 20 ribu pengunjung dan menjadi saksi bahwa event ini tak hanya sekedar ekshibisi saja, namun menjadi titik temunya para fans pop kultur, kreator, dan talenta berbakat dengan skala Internasional dalam satu wadah event.

Diselenggarakan di Balai Kartini, Jakarta Selatan, Comic Frontier 14 diadakan dengan area yang lebih luas. Jika sebelumnya acara ini hanya digelar di area Kartika Expo, kali ini area acara diperluas hingga ke hall Raflessia Grand Ballroom sebagai venue tambahan.

Baca ini juga :

» Pandemi COVID-19, San Diego Comic Con 2020 Dibatalkan dan Dipostpone Hingga 2021!


Sumber: Dok.KotakGame

Selain pulang dengan membawa merchandise ataupun goodies menarik dari fandom kesayangan, kamu juga bisa menemukan beragam cosplayer keren dan cakep serta ramah yang bisa kamu ajak foto bersama tentunya.


Sumber: Dok.KotakGame

Keseluruhannya event Comifuro 14 telah mengalami peningkatan, pada Day 1 saja hingga jam 4 sore para pengunjung masih antusias untuk mengantri masuk ke dalam venue. Dikabarkan pada hari pertama event Comifuro berhasil mendapatkan pengunjung hingga 15 ribu, wow ramai sekali ya Kotakers!

Sumber: Liputan Comifuro 14

TAGS

KRU KOTGA BISA BACA PIKIRANMU! Kamu pasti akan suka dengan artikel ini :
Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru