NEWS

Fakta Menarik Baru, Ternyata Tifa Awalnya Hampir Tidak Pernah Ada di Final Fantasy VII!

Fadhil Baladraf   |   Senin, 04 May 2020


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Final Fantasy VII Remake akhirnya sudah resmi dirilis. Meskipun hanya termasuk episode pertama yang mencakup porsi cerita di Midgar, namun game ini sukses menawarkan pengalaman yang jauh lebih memuaskan lewat fokus cerita, interaksi karakter, serta kesuluruhan gameplay yang dikembangkan dengan kualitas terbaik. Tetsuya Nomura yang merupakan director dari remake ini kebetulan baru saja berbagi informasi menarik dari sesi wawancara bersama Famitsu, yang sebagian besar membahas soal pengembangan game ini.

Nomura juga berbagi satu fakta yang cukup mengejutkan, yaitu bagaimana Tifa akhirnya dihadirkan sebagai karakter tambahan yang awalnya tidak pernah direncanakan. Jadi awalnya Nomura menjelaskan jika Aerith hanya direncanakan sebagai satu-satunya heroine dalam Final Fantasy VII, namun rencana untuk membuat karakternya meninggal tetap ada.

Baca ini juga :

» Naoki Yoshida Ungkapkan Bahwa Sekarang Sudah Waktunya Untuk FF Tactics Baru
» Nobuo Uematsu Akan Kembali Untuk Final Fantasy VII Trilogy Part 3
» Final Fantasy XVI Akan Tuju PC Tahun Ini Dengan Spek Yang Agak Tinggi
» Square Enix Umumkan Perilisan Seri Terbaru Final Fantasy, Final Fantasy VII Rebirth
» Menyala Abang Sephiroth! Unboxing Final Fantasy VII Rebirth Collector Edition

Karena khawatir jika fans sulit untuk menerima kematian Aerith, akhirnya pihak tim menambahkan satu lagi heroine yang bisa menemani sisi Cloud hingga akhir, dan peran heroine tersebut akhirnya diisi oleh Tifa. Fakta yang memang sangat menarik karena jika ide untuk membuat Aerith meninggal tidak ada, maka Tifa kemungkinan juga tidak akan pernah muncul di Final Fantasy VII.

Final Fantasy VII Remake sendiri sudah resmi dirilis dan bisa dimainkan di PlayStation 4. Bagi kamu yang tertarik untuk membeli gamenya, Final Fantasy VII Remake versi standar saat ini dijual di harga IDR 754.000 sementara versi Deluxe Edition di harga IDR 1.189.000. Bagi kamu yang merupakan kaum sultan dan ingin mendapatkan versi lebih premium, ada juga paket 1st Class Edition yang dibanderol di harga IDR 5.239.000.

Sumber: DualShockers

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru