NEWS

Gunakan AMD Ryzen 9 5900HX dan RTX 3070, Gigabyte Meluncurkan Laptop Gaming A7 X1 17 Inci!

Salman Reza   |   Kamis, 27 May 2021


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Gigabyte memperkenalkan laptop mid-range A7 Gaming yang didukung oleh APU terbaru AMD. A7 X1 secara khusus dianggap sebagai laptop gaming mid-end pertama Gigabyte yang dibekali dengan prosesor AMD Ryzen 5000H dan GPU mobile Nvidia GeForce RTX 3000.

Gigabyte juga mendorong slogan Beyond Gaming yang mengatakan jika laptop baru dirancang tidak hanya untuk bermain game, tetapi juga untuk belajar, bekerja dari rumah, dan pembuatan konten, terutama sekarang setelah dunia mengalami pandemi COVID-19.


Sumber: GIGABYTE


Gigabyte A7 X1 17 inci akan menggunakan CPU AMD Ryzen 9 5900HX yang telah terintegrasi dengan GPU Vega 7, ditambah dengan RAM DDR4-3200 hingga 64 GB. Bicara media penyimpanan mencakup 2,5 inci untuk model SATA HDD/SSD, ditambah pula dua slot M.2 2280 tambahan yang mendukung satu PCIe 3.0 untuk kapasitas hingga 6 TB.

Untuk menjaga harga semurah mungkin, laptop ini dibekali dengan resolusi FHD, namun masih menawarkan gamut warna yang layak dengan 72% NTSC dan refresh rate 144 Hz. Meskipun GPU RTX 3070 yang dibekali laptop ini merupakan versi Max-Q, TGP hampir disetel maksimum di angka 140W.

Baca ini juga :

» ASUS Vivobook Pro 15X OLED, Laptop Content Creator Muda
» ASUS TUF Gaming A15 FA506NF, Laptop Gaming Rp12 Jutaan Bisa Apa Aja?
» Makin Ngeri! Seorang Engineer Di China Pamerkan AI Deep Fake Jadi Cewek Cantik!
» MSI Bakal Fokus ke GPU NVIDIA daripada AMD? Katanya Lebih Banyak Peminat GPU NVIDIA Dibandingkan AMD
» GIGABYTE Luncurkan Seri Motherboard dan Kartu Grafis XTREME Prestige Limited Edition



Sumber: GIGABYTE


Sasisnya agak besar dengan profil 32,4 mm, namun laptop ini memiliki berat total sekitar 2,5 kg (5,5 lbs) cenderung tidak terlalu berat. Sayangnya, kapasitas baterai laptop ini hanya 48,96 Wh tidak terlalu bagus untuk laptop 17 inci. Fitur lainnya termasuk kamera HD, Wi-Fi 6 + BT 5.0, Ethernet NIC 2,5 Gb, speaker 2x 2 watt dengan mikrofon terintegrasi dan keyboard backlit warna tunggal semua zona dengan 15 variasi warna.

Pilihan port cukup banyak dengan output video 1x USB-A 2.0, 1x USB-A 3.2 Gen 1, 1x USB-A 3.2 Gen 2 dan 1x USB-C 3.2 Gen (mode DP 1.4), HDMI 2.0 dan mini DP 1.4, audio combo dan jack mic, ditambah jack GbE. Hingga saat ini, belum diketahui harga dan ketersediaan dari laptop gaming ini.

Selain berita utama pada artikel ini, Kru KotGa juga punya pembahasan menarik yang bisa kamu tonton pada video di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru