NEWS

Final Fantasy VII Remake dan Alan Wake Remaster Dirumorkan Akan Tuju ke Epic Games Store?

Christa   |   Senin, 21 Jun 2021


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Banyak fans yang berharap bahwa Final Fantasy VII Remake dirilis di PC alias tidak eksklusif lagi untuk konsol PlayStation. Akan tetapi, kabar yang belum lama beredar nampaknya menjadi napas segar untuk para pemain yang mengharapkan game ini masuk ke PC. Baru saja, data backend Epic Games Store mengalami kebocoran, yang menunjukkan etalase PC akan menambahkan Final Fantasy VII Remake dan remaster Alan Wake. Akan tetapi, kedua game ini baru menjadi rumor, dan belum dikonfirmasi oleh pihak Epic Games.

Baca ini juga :

» Kingdom Hearts Akan Rilis di Steam Pada Tanggal 13 Juni
» Subscriber Semakin Dekat Menyamai, MrBeast Ajak Tarung Tinju CEO dari T-Series!
» IGG Adakan Kejuaraan Offline SLG Internasional Pertama di Dunia
» Shift Up Pertimbangkan Stellar Blade Untuk Rilis di PC
» Cabut dari Paper Rex, Monyet Resmi Berseragam Team RRQ Untuk VCT Pacific Stage 2!

Dilansir dari IGN SEA, bocoran ini didapat dari sebuah posting di subreddit GamingLeaksAndRumours yang diunggah oleh AsleepEntrepreneur73 dan AwareReplacement1587. Keduanya mengaku bahwa bocoran tersebut berasal dari situs web EpicData. Situs ini dianggap mampu melacak pembaruan Epic Games Store. Selain itu, kedua game ini diberikan nama kode. Remaster Alan Wake terdaftar sebagai HeronStaging. Sementara Final Fantasy VII Remake bernama Pineapple. Pemain dapat melihat judul asli game dengan klik CustomAttributes, kemudian CloudSaveFolder.




Final Fantasy VII Remake berkali-kali dirumorkan akan tuju ke PC. Hal ini mengingat bahwa game tersebut masih eksklusif untuk konsol PlayStation. Belum lagi ditambah dengan versi upgrade yang baru rilis bertajuk Final Fantasy VII Remake Intergrade, yang eksklusif untuk PS5. Tampaknya, fans dan gamer PC harus bersabar menantikan kehadiran game ini ke PC.

Sementara Alan Wake Remastered belum pernah diumumkan secara resmi. Namun menjadi hal yang masuk akal apabila hendak diluncurkan di Epic Games Store. Alan Wake sendiri sebelumnya dirilis pada 2010 oleh Remedy Entertainment untuk platform PC, Xbox One, dan Xbox 360. Tidak hanya mendapatkan respon positif dan rating tinggi, Alan Wake juga sudah memenangkan penghargaan di beberapa nominasi.

Sumber:IGN SEA

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru