Feature

10 Rekomendasi Game Android Minggu Ini


Seperti biasa, kru KotGa akan memberikan rekomendasi game mobile terbaik dan terbaru minggu ini. Cukup banyak game baru yang bermunculan minggu ini serta banyak game yang sedang mengadakan event ataupun update terbaru yang menarik dan tentunya sayang banget kalau kalian lewatkan. Kru KotGa sudah menyimpulkannya dan memilih 10 yang terbaik, apa saja sih game nya? Yuk langsung aja disimak.

1. ARK: Survival Evolved



Belakangan ini, semakin banyak saja game yang sebelumnya pernah dirilis di PC dan mendapatkan kesuksesan yang cukup besar, kemungkinan besar akan mendapatkan versi mobile karena banyaknya permintaan gamer yang menjadikan smartphone sebagai perangkat gaming utama. Salah satunya adalah ARK: Survival Evolved.

Layaknya ARK: Survival Evolved pada versi PC, kamu bisa bergabung bersama banyak pemain dari seluruh dunia untuk bertahan hidup dalam dunia dinosaurus, membangun base, berburu dan mengendarai lebih dari 80 dinosaurus, dan masih banyak ragam aktivitas seru lainnya. Perilisan versi mobile ini juga terhitung langkah yang sangat tepat, mengingat platform mobile saat ini sedang cukup marak di kalangan gamer kasual.

Download di: Google Play.

2. Alchemia Story



Alchemia Story adalah game dengan tipe JRPG khas turn based battle dimana Kotakers akan memainkan 2 karakter. Uniknya karakter utama dalam JRPG ini bisa dimodifikasi sesuai dengan keinginan kalian loh! Mulai dari bentuk wajah, umur, tipe badan hingga besarnya dada juga bisa diatur loh! Alchemia Story memiliki grafik yang sangat baik untuk game sekelas mobile game. Setiap karakter juga dapat menggunakan 6 skill yang bisa diatur juga.

Buat kalian para penggemar JRPG turn based tentunya sudah tidak sabar bukan? Game ini memang bisa dibilang sebagai salah satu breakthrough dari genre JRPG yang selama ini tidak mengedepankan unsur MMO. Tapi, Asobimo mengklaim bahwa game ini memiliki genre yang mereka sebut MMOJRPG.

Download di: Google Play.

3. Knights Chronicle



Belakangan ini, memang cukup banyak game bergaya anime yang telah dirilis untuk perangkat mobile. Biasanya, game yang bergaya anime akan menawarkan kualitas gameplay yang jauh lebih interaktif dengan jalan cerita yang menarik tanpa terlalu mengedepankan kualitas grafis. Hal inilah yang ditawarkan Netmarble melalui mobile RPG terbarunya, Knights Chronicle.

Knight Chronicle adalah game Mobile MMORPG dengan genre turn based yang memiliki banyak sekali karakter yang unik. Knight Chronicle juga memiliki fitur unik dimana Kotakers bisa bermain dengan mode landscape maupun mode portrait hanya dengan membalikkan posisi device saja. Dengan karakter yang fresh dan cerita yang baru diharapkan Knights Chronicle juga akan sukses seperti pendahulunya Seven Knights.

Download di: Google Play.

4. CrossFire: Legends



Tencent telah resmi merilis CrossFire: Legends untuk Android dan iOS di Indonesia. Game tersebut akhirnya langsung rilis dengan versi Inggrisnya. Meski dirilis untuk mobile, CrossFire: Legends memiliki kualitas grafis yang sangat fantastis.

Sama seperti versi PC, CrossFire menyuguhkan genre first-person shooter, hanya saja desain interface dan kontrol menggunakan analog disesuaikan untuk perangkat mobile. Selain mode classic yang ditawarkan, menariknya Tencent juga menambahkan mode battle-royale sampai dengan 120 orang. Seperti yang diketahui, bahwa mode tersebut saat ini sedang populer.

Download di: Google Play.

5. Samkok Z



Game SLG Samkok Z dari Efun yang memiliki lisensi resmi 'The Legend of Three Kingdoms' yang telah 20 tahun menjadi karya besar di dunia akhirnya memulai CBT. Gameplay Samkok Z dibuat dengan sangat mendekati peperangan nyata, dimana semua pemain dapat langsung mengatur politik dan militer sekaligus lalu bekerja sama dengan teman untuk menguasai wilayah.

Pengaturan strategi Samkok Z dibagi menjadi 2 bagian yaitu diluar dan didalam istana, kamu dapat menyerang lawan dan menguasai lalu mendirikan benteng pertahanan diluar istana, dan mengatur politik, pemberdayaan teknologi dan penelitian taktik di dalam istana. Tentunya dua hal ini akan mempengaruhi hasil serangan dan pertahanan benteng. Penasaran dengan keseruan Samkok Z? Download dan mainkan Samkok Z CBT.

Download di: Google Play.

Fitur Index :

  1. Halaman 2
Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru